SOLOPOS.COM - Awan panas guguran Gunung Merapi terlihat dari Kaliurang, Sleman, DIY, Rabu (27/1/2021). (Antara-Hendra Nurdiyansyah)

Solopos.com, SLEMAN -- Gunung Merapi kembali menyemburkan awan panas pada Rabu (24/2/2021) pagi. Kemunculan awan panas pagi tadi diikuti sejumlah guguran lava pijar.

Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), Hanik Humaida, menuturkan awan panas Merapi teramati muncul pukul 06.31 WIB.

Promosi Tumbuh 33,9%, Volume Transaksi Cash Management di QLola by BRI Capai Rp6.788 T

"Dengan jarak luncur 800 meter ke arah barat daya, durasi 88 detik dan amplitudo 31 mm," ujarnya.

Baca juga: Terkait Kasus Korupsi PT Asabri, 17 Bus Pariwisata di Boyolali Ini Disita Kejagung

Selain awan panas, Gunung Merapi juga memuntahkan sebanyak empat kali lava pijar dengan jarak luncur maksimum 800 meter ke arah yang sama.

Sementara pada periode pengamatan sebelumnya yakni pada Rabu pukul 00.00 WIB-06.00 WIB, teramati lava pijar keluar sebanyak tiga kali dengan jarak luncur maksimum 700 meter ke arah yang sama.

Gempa Tektonik

Pada aktivitas kegempaan Rabu dari pukul 00.00 WIB-12.00 WIB, BPPTKG mencatat terjadi satu gempa awan panas guguran, 88 gempa guguran, dua gempa hembusan, satu gempa fase banyak dan satu gempa tektonik jauh.

Baca juga: Tergerus Air, Rumah Warga Kebakkramat Ini Nggandul di Atas Aliran Sungai Grompol

Dengan tingkat aktivtas ini, status Gunung Merapi masih Siaga.

Luncuran awan panas Gunung Merapi pada hari ini kali pertama terjadi setidaknya dalam tiga pekan terakhir. Adapun awan panas terakhir terjadi pada 28 Januari lalu dengan jarak luncur 2 km ke arah barat daya selama 175 detik dan amplitudo 69 mm.

Sedangkan sehari sebelumnya, Selasa (23/2/2021), BPPTKG mencatat Gunung Merapi yang berlokasi di perbatasan Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengeluarkan sebanyak 12 kali guguran lava dengan jarak maksimum 1,2 km.

Jumlah ini lebih rendah dibanding Senin (22/2/2021) yang tercatat terjadi 36 kali guguran lava.

Baca juga: Dramatis! Prajurit Korpaskhas Gagalkan Percobaan Bunuh Diri Pasien Covid-19 di Wisma Atlet

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya