SOLOPOS.COM - Staf medis memindahkan pasien ke Rumah Sakit Jinyintan --lokasi di mana pasien terjangkit virus corona dirawat-- di Wuhan, Provinsi Hubei, China. (Reuters-Stringer)

Solopos.com, JAKARTA - Dua warga negara Indonesia (WNI) dinyatakan positif terjangkit virus corona. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut, dua WNI tersebut saat ini dirawat di RS Sulianti Saroso, Jakarta.

Jokowi menyebut WNI ini memiliki riwayat kontak fisik dengan WNI Jepang yang positif corona. "Ternyata orang [WN Jepang] yang terkena virus corona berhubungan dengan 2 orang, ibu 64 tahun dan putrinya 31 tahun," kata Jokowi di Istana Negara, dilansir Detik.com, Senin (2/3/2020).

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Menkes Terawan: 2 WNI Positif Corona di Indonesia Hanya Batuk Pilek

Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto menyampaikan dua WNI yang positif virus corona (Covid-19) saat ini dirawat di Rumah Sakit Penyakit Infeksi Prof. Dr. Sulianti Saroso, Jakarta Utara.

Terawan mengatakan saat ini pihak rumah sakit mengisolasi pasien di ruang khusus yang tidak ada kontak langsung dengan orang lain.

RSPI Pondok Indah yang viral di medsos. (Istimewa)
RSPI Pondok Indah yang viral di medsos. (Istimewa)

"Sehingga setelah itu kita dapat orangnya kita periksa di RS Pusat Penyakit Infeksi Sulianti Suroso. Supaya tidak salah orang menerjemahkan. Jadi dia ada di ruang khusus tidak terkontak dengan yang lain," ujar Terawan di Istana Negara, Jakarta, dari tayangan Kompat TV, Senin (2/3/2020).

Jokowi Konfirmasi 2 WNI Terinfeksi Virus Corona di Indonesia

Beberapa hari sebelum pengumuman ini netizen sempat dihebohkan dengan beredarnya foto yang memperlihatkan dua petugas medis di rumah sakit tersebut. Dua petugas tengah mengenakan pakaian yang biasa digunakan untuk menangani suspect Virus Corona atau COVID-19. Keduanya berdiri di dekat ambulance.

Konfirmasi RSPI

Menanggapi itu, Direktur Utama RS Penyakit Infeksi Prof. Dr. Sulianti Saroso Jakarta, Mohammad Syahril, menjelaskan, foto itu diambil pada 29 Januari 2020 lalu.

Solopos Hari Ini: Tak Remehkan Ancaman Corona

Diakui, Mohammad Syahril saat itu ada pasien rujukan dari Rumah Sakit Pondok Indah lantaran sempat dinyatakan sebagai suspect atau terduga terinfeksi virus Corona atau COVID-19.

Namun, pasien itu pun telah dipulangkan karena dinyatakan negatif virus Corona atau COVID-19.

"Setelah dirawat empat hari di RSPi Sulianti Saroso, hasil laboraturiumnya negatif dan kondisinya baik-baik saja dan boleh pulang ke rumahnya masing-masing," ujar dia saat dihubungi Liputan6.com, Sabtu (29/2/2020).

Gara-Gara Virus Corona, WHO Bikin Akun Tiktok

Mohammad Syahril meminta masyarakat lebih bijak mencermati informasi yang beredar. "Itu [foto] sebulan yang lalu berita itu. Itu diviralkan lagi. Itu sudah basi beritanya. "Jadi tenang aja, enggak apa-apa. Pasiennya semua sudah sehat," terang dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya