SOLOPOS.COM - Lee Ji Han. (koreaboo.com)

Solopos.com, SOLO-Kabar duka datang dari artis Korea Selatan, Lee Ji Han, yang jadi korban meninggal dunia di tragedi Halloween Itaewon pada 29-30 Oktober, KST. Menurut laporan eksklusif dari TV Report, kontestan Produce 101 Season 2 itu baru berusia 24 tahun (usia internasional).

Sesama kontestan Produce 101 Season 2 Park Hee Seok dan Kim Do Hyun mengunggah di cerita Instagram mereka, berduka atas kehilangan teman mereka.

Promosi 204,8 Juta Suara Diperebutkan, Jawa adalah Kunci

Lee Ji Han yang dikenal sebagai kontestan Produce 101 season 2 dikonfirmasi sebagai salah satu korban meninggal dunia dalam tragedi Itaewon. Lee Ji Han juga familier bagi masyarakat Indonesia karena membintangi iklan salah satu produk kopi bareng Beby Tsabina.

Baca Juga: Sejarah Perayaan Halloween yang Berubah Jadi Tragedi di Itaewon Korsel

Dikutip dari Koreaboo.com, Senin (31/10/2022), duka yang mendalam juga dirasakan tim produksi upcoming drama MBC Kkodu’s Gye Jeol sehingga menunda proses syuting pada Senin (31/10/2022). Rupanya Lee Ji Han merupakan salah satu aktor yang terlibat dalam drama Kkodu’s Gye Jeol.

Lee Ji Han yang jadi korban meninggal dalam tragedi Itaewon berperan sebagai Jung Yi Deun, mantan kekasih Han Gye Jeol yang diperankan oleh Im Soo Hyang. Proses syuting masih berlangsung sehingga ada adegan Lee Ji Han yang belum selesai.

Selain Lee Ji Han dan Im Soo Hyang, Kkodu’s Gye Jeol juga dibintangi aktor Kim Jung Hyun. Drama romansa fantasi tersebut menampilkan Kim Jung Hyun sebagai karakter malaikat maut dan Im Soo Hyang sebagai dokter dengan kemampuan misterius.
im produksi upcoming drama MBC Kkodu’s Gye Jeol sendiri belum mengumumkan rencana pergantian aktor setelah kepergian Lee Ji Han. Mereka hanya menunda syuting dan berencana akan mengunjungi rumah duka Lee Ji Han mengutip dari Soompi.

Baca Juga: Tayang di Netflix, Ini Rekomendasi Drama Korea Terbaik

Untuk diketahui, sebanyak 154 orang dikonfirmasi meninggal dunia dalam tragedi Itaewon. Kondisi Itaewon dalam perayaan Halloween setelah dua tahun pandemi Covid-19 kabarnya dihadiri 100.000 orang dan berubah menjadi chaos akibat kerumunan yang tak terbayangkan.

Sejak 29 Oktober hingga 5 November mendatang, pemerintah Korea Selatan menetapkan masa berkabung nasional.

Baca Juga: Romantis, Song Hye Kyo Pasang Foto Suami

Lee Ji Han adalah kontestan di Produce 101 Season 2 dan berada di peringkat #98, tersingkir di babak pertama eliminasi. Sejak kemunculannya, ia telah aktif sebagai aktor, muncul di web drama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya