SOLOPOS.COM - Foto udara sejumlah kendaraan antre melintasi Gerbang Tol Cikampek Utama, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Kamis (28/4/2022). Pada H-4 Lebaran 2022, ruas jalan tol Jakarta-Cikampek mengalami kepadatan volume kendaraan dan diperkirakan puncaknya pada H-3 Lebaran. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/nym.

Solopos.com, JAKARTA–Masyarakat dilaporkan memblokir akses tol Cipularang arah Jakarta menuju Bandung. Video aksi pemblokiran jalan yang  viral itu buntut penerapan one way dari KM 47 ruas tol Jakarta-Cikampek saat arus mudik Lebaran 2022.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Firman Santyabudi memastikan semua permasalahan telah selesai.

Promosi Kuliner Legend Sate Klathak Pak Pong Yogyakarta Kian Moncer Berkat KUR BRI

“Sudah jalan (akses tol),” kata Firman kepada wartawan, Jumat (29/4/2022).

Baca Juga: Arus Mudik Meningkat, One Way Tol Japek-GT Kalikangkung Diperpanjang 

Firman pun menyebut penerapan skema one way bertujuan kepentingan pemudik yang jumlahnya mencapai puluhan juta. Untuk itu, masyarakat yang terdampak dengan kebijakan itupun diminta bersabar.

“Kita bukan mau sakitin siapa-siapa. Kalau kita tidak atur ya lebih marah lagi mereka, macet dan tidak diatur, sekarang sabar dan gantian ini menjadi kunci,” ujarya.

Menurut Firman, jika one way tak diterapkan, tak hanya warga sekitar ruas tol Cipularang yang akan terdampak tapi jutaan ke daerah lain. Dia menyebut semua ruas tol yang terhubung akan penuh sesak dengan kendaraan atau kemacetan jika tidak diterapkan one way.

Baca Juga: Catat, Ini Jadwal One Way dan Ganjil Genap Tol pada Mudik Lebaran 2022

“Kalau tidak dilakukan justru penumpukan dari Jakarta, Banten, dan sampai Cikampek akan justru mengular menjadi satu,” kata Firman.

Adapun, aksi pemblokiran itu pertama kali diungggah akun Twitter @demiramaramara. Akun tersebut menuliskan bahwa kendaraan di kawasan Cipularang tidak bergerak untuk menuju ke arah Jakarta, pada Jumat, 29 April, pagi.

“Cipularang macet dari jam 1 pagi ga gerak ke arah jakarta, akhirnya warga protes sampe menutup jalan ke arah bandung,” tulisnya.

 

Berita ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul: Viral Video Warga Protes Blokir Tol Cipularang, Ini Tanggapan Polri

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya