SOLOPOS.COM - Ilustrasi superspreader virus corona.

Solopos.com, KLATEN -- Jumlah kasus positif Covid-19 di Klaten bertambah 12 orang dalam sehari, Jumat (14/8/2020). Dua dari 12 kasus positif virus corona itu diketahui berstatus saudara kembar asal Kecamatan Polanharjo.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, dua saudara kembar itu memiliki nama, usia, dan jenis kelamin yang sama, yakni FAA, 11, perempuan. Saudara kembar itu diketahui merupakan kontak erat dengan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 sebelumnya.

Promosi Meraih Keberkahan Bulan Syawal, Pegadaian Ajak Masyarakat Umrah Akbar Bersama

Selain dua warga yang berstatus saudara kembar itu, juga ada empat warga Polanharjo lainnya yang terpapar virus corona. Salah satunya bocah perempuan usia delapan tahun berinisial KA.

Sebelum "Diusir", 2 Pengurus DPD PAN Solo Hendak Klarifikasi Pesan Whatsapp Pengunduran Diri Mereka

Sedangkan tiga kasus positif Covid-19 lainnya di Polanharjo, Klaten, yakni S, 53, laki-laki, HAA, 57, perempuan, dan B, 66, laki-laki. Mereka semua terpapar virus corona itu dari kasus konfirmasi positif Covid-19 sebelumnya.

Pasien berinisial HAA dan B dirawat di Rumah Sakit Daerah (RSD) Bagas Waras Klaten. Sedangkan pasien lainnya menjalani isolasi mandiri di bawah pengawasan tim medis.

Mengunjungi Saudara

Penambahan pasien positif Covid-19 berikutnya berasal dari Klaten Utara. Masing-masing NSKP, 10, perempuan, dan MP, 30, laki-laki. NSKP diketahui pernah berkontak dengan kasus terkonfirmasi positif Covid-19.

Direkam 10 Agustus, Begini Kejadian Dalam Video Bullying Remaja Perempuan di Alkid Solo

NSKP dirawat di RSD Bagas Waras Klaten. Sedangkan kasus positif Covid-19 Klaten berinisial MP diduga terpapar corona saat melakukan aktivitasnya sehari-hari di Klaten. Saat ini, MP dirawat di Rumah Sakit Islam (RSI) Klaten.

Dua pasien positif Covid-19 lainnya berasal dari Kecamatan Jogonalan. Masing-masing AA, 32, laki-laki, dan NY, 30, perempuan. Keduanya sama-sama pernah mengunjungi saudara di Polanharjo. Saat ini, AA dan NY menjalani isolasi di Rumah Isolasi Sehat Covid-19 Edotel Klaten.

Pasien positif Covid-19 berikutnya, yakni K, 57, laki-laki, asal Jatinom dan W, 31, laki-laki asal Wedi. K diketahui pernah berkontak dengan kasus positif Covid-19. Saat ini, K dirawat di RSD Bagas Waras Klaten.

Niat Banget! Astrid Suntani Roadshow Ke DPP PAN, Golkar & PKS Demi Maju Pilkada Solo 2020

Sedangkan kasus positif Covid-19 Klaten yang berinisial W asal Wedi diduga terpapar corona saat melakukan aktivitas pekerjaannya di luar kota. Saat ini, W menjalani isolasi di Rumah Isolasi Sehat Covid-19 Edotel Klaten.

"Adanya penambahan tersebut, masyarakat diharapkan lebih disiplin menaati protokol pencegahan Covid-19," kata Jubir Gusgas PP Covid-19 Klaten, Cahyono Widodo, kepada Solopos.com, Jumat (14/8/2020).

Tiga Pasien Sembuh

Cahyono mengatakan selain tambahan 12 kasus itu, di Klaten juga terdapat tiga pasien positif Covid-19 yang sembuh. Mereka yakni HS, 23, laki-laki asal Klaten Selatan; TH, 22, laki-laki asal Prambanan; dan TW, 31, perempuan asal Bayat.

Ketua Golkar Klaten Tegaskan Siap Dampingi Sri Mulyani di Pilkada Klaten, Gusur Aris Prabowo?

HS menjadi kasus terkonfirmasi positif Covid-19 Klaten sejak 29 Juli 2020. HS dirawat di Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Soejarwadi Klaten. Sedangkan TH terkonfirmasi positif Covid-19 sejak 1 Agustus 2020.

TH dirawat di RSD Bagas Waras Klaten. Sedangkan pasien TW dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 sejak 6 Agustus 2020. TW menjalani isolasi mandiri di bawah pengawasan tim medis.

Viral Video Bullying di Alkid Solo, 9 Bocah Perempuan Dibawa Ke Kantor Polisi

Ketiga pasien yang sembuh diperbolehkan pulang ke rumah masing-masing. Sedangkan pasien positif aktif diminta tetap melakukan isolasi mandiri minimal tujuh hari.

"Jumlah kumulatif pasien positif Covid-19 di Klaten mencapai 181 orang. Sebanyak 37 orang dirawat di rumah sakit. Sebanyak 137 orang dinyatakan sembuh. Sebanyak tujuh orang meninggal dunia," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya