SOLOPOS.COM - Suga BTS, IU, Kim Heechul Super Junior. (Koreaboo)

Solopos.com, SOLO — Dua pengacara veteran Korea Selatan memuji Suga BTS, Kim Heechul Super Junior, dan IU, saat membahas komentar jahat di kanal Youtube AYO. Pujian ini ditujukan untuk cara penanganan komentar jahat yang mereka terima.

Belum Kelar Wamil, DO EXO Bakal Bintangi Film The Moon

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Sering kali idol dan selebriti Korea Selatan mendapatkan komentar jahat oleh para netizen. Tidak hanya komentar jahat, kadang mereka juga menerima fitnah dari anti-fans mereka. Dalam video kanal Youtube AYO yang disiarkan langsung pada 23 Oktober 2020, dua pengacara veteran Korea Selatan membahas hal ini. Mereka juga membahas bagaimana artis Korea Selatan menangani masalah tersebut.

Ko Seung Woo dan Joeng Chong Myeong adalah dua pengacara veteran di industri hiburan Korea Selatan. Mereka telah menangani kasus member Wanna One, Kim Soo Hyun, Seo Ye Ji, dan masih banyak lagi.

Mereka menyorot sederet idol seperti Suga BTS, Kim Heechul Super Junior, dan IU tentang bagaimana mereka menangani komentar jahat yang mereka terima. Dalam siaran langsung 2018, Suga BTS memperhatikan ARMY [nama fandom BTS] selalu meninggalkan komentar yang memintanya untuk tidak melihat komentar jahat.

Dampak Pidato BTS, ARMY China Ramai-Ramai Batal Beli Album Baru

Dalam siaran itu, Suga meyakinkan para penggemarnya bahwa dirinya tidak punya waktu untuk membaca komentar jahat itu. Dia mengatakan kepada anti-fansnya untuk terus menulisnya, jika mereka mau. Karena menurutnya ada pihak yang akan menuntut, jika hal-hal itu berlanjut.

“Saya tidak membacanya, Anda akan menulisnya, dan seseorang akan menuntut. Tidak ada yang baik untuk keluar darinya,” kata Suga.

Dipuji Pengacara Top

Saat penonton siaran tersebut mengungkit kutipan ikonik Suga, pengacara Jeong Chong Myeong memuji atas tanggapan tersebut. Dia juga mengatakan bahwa idol seperti Suga adalah bagian kekuatan untuk melawan haters.

Selain Suga, Jeong juga memuji IU dan Heechul Super Junior sebagai bagian dari gerakan tersebut. Pada bulan Juni lalu, agesi IU, EDAM Entertainment memberikan pernyataan telah memenangkan gugatan. Merek menang terhadap seseorang yang terus menulis postingan berlebihan dengan niat jahat terhadap IU.

Member Running Man Jeon So-Min Dikecam Penggemar Blackpink

Penuntut mendakwa haters tersebut dengan dakwaan fitnah dan pencemaran nama baik. Mereka juga menjatuhkan hukuman ke tingkat yang lebih tinggi dari biasanya. Demikian pula, Heechul yang menyewa enam pengacara awal tahun ini, untuk menuntut orang-orang yang membuat komentar jahat terhadapnya. Bahkan saat pelaku meminta keringanan hukuman, Heechul tidak mundur.

Pengacara Jeong menjelaskan bahwa yang terbaik adalah bereaksi secara agresif terhadap para haters, dengan tidak membiarkan mereka lolos begitu saja. Menurutnya para idola yang memastikan anti-fans ini dihukum, mereka membantu membuat budaya fans idol yang bersih.

Ko Seung Woo juga menyetujui pernyataan tersebut, dengan membandingkan situasi hari ini dengan budaya penggemar di generasi pertama dan kedua K-Pop. Dulu jika seorang selebriti mengancam akan menuntut haters, kebanyakan publik akan menuduh mereka membuat keributan. Namun sekarang publik mulai melihat kebencian online sebagai masalah yang serius untuk diselesaikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya