SOLOPOS.COM - Pantai Kali Kencana di Pulau Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, Jateng. (Perpus.jatengprov.go.id)

Solopos.com, CILACAP — Sebagian orang mungkin langsung berpikir tentang penjara kelas kakap jika mendengar Pulau Nusakambangan. Namun, di wilayah yang masuk dalam Kabupaten Cilacap itu ada pantai indah yang tak diketahui banyak orang.

Salah satu objek wisata di Cilacap, Jateng dan dekat dekat penjara kondang itu bernama Pantai Kali Kencana, Dikutip dari laman resmi Pemprov Jateng, Senin (9/12/2019), Pantai Kali Kencana memiliki pemandangan indah lautan yang langsung menghadap ke Samudra Hindia.

Promosi BRI Dipercaya Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2024

Di kanan dan kiri panti terdapat tebing tinggi. Pasir di Pantai Kali Kencana berwarna abu-abu, tidak putih dan juga tak terlal hitam. Di dekat pantai ada kiri ada muara yang bisa digunakan untuk lantaran airnya yang cukup tenang.

Dengan membayar retribusi kapal senilai Rp25.000, wisatawan akan diantar ke sebrang Nusakambangan. Untuk mencapai Pantai Kali Kencana, wisatawan harus tracking atau berjalan menyusuri hutan Nusakambangan selama kurang lebih tiga jam.

Fasilitas di salah satu objek wisata di Jateng itu cukup lengkap. Area parkir, tempat istirahat, kamar mandi, dan penyewaan perahu terdapat di objek wisata tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya