SOLOPOS.COM - Rektor Unisri Solo periode 2006-2019, Kapti Rahayu. (Istimewa/Unisri Solo)

Solopos.com, SOLO – Rektor Universitas Slamet Riyadi atau Unisri periode 2006-2019, Kapti Rahayu, wafat, Senin (20/4/2020) pukul 09.50 WIB. Dia mengembuskan napas terakhir di di Jogja International Hospital (JIH), Yogyakarta.

Rencananya, jenazah akan dimakamkan di makam Keluarga Universitas Gadjah Mada (UGM), Sawitsari, Yogyakarta, sore ini. Sebelumnya jenazah almarhumah Rektor Unisri yang wafat Senin pagi itu disemayamkan di Balairung UGM.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Kepala UPT Humas Unisri, Suharno, mengatakan Kapti Rahayu yang dilahirkan di Tuban, Jawa Timur, 15 November 1944 itu meninggalkan suami bernama Kuswanto dan tiga orang putra.

Pandemi Covid-19, Pembangunan Tol Solo-Jogja Mandek?

Semasa hidupnya, Rektor Unisri Solo periode 2006-2009 itu dikenal sebagai salah satu profesor bidang pangan di Universitas Gadjah Mada (UGM). Setelah pensiun dari UGM, dia pun mengabdikan diri sebagai dosen di Unisri Solo.

"Beliau profesor UGM dengan keahlian bidang pangan. Setelah pensiun dari UGM tercatat sebagai dosen Fatipa Unisri. Beliau menjabat Rektor Unisri tiga periode (2006-2019) dan diperpanjang sampai terpilihnya rektor baru, Sutardi," ujar Suharno menyampaikan keterangan Kabag Kepegawaian Unisri, Emma Widowati, kepada Solopos.com

Sementara itu, Rektor Unisri Solo, Sutardi, atas nama civitas akademika Unisri menyatakan duka yang mendalam atas wafat-nya almarhumah Kapti Rahayu.

“Beliau sangat besar jasanya terhadap Unisri. Dengan kesabaran dan konsistensinya membawa Unisri menjadi lembaga pendidikan yang berkualitas di kancah nasional dan internasional," ujar Sutardi.

Ogah Karantina Mandiri, 2 Warga Plupuh Sragen Dijebloskan ke Rumah Angker

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya