SOLOPOS.COM - Liverpool (Reuters-Andrew Yates)

Solopos.com, SOLO – Liverpool dan Manchester United memiliki rivalitas tinggi. Kedua klub itu akan bertemu dalam lanjutan Liga Premier Inggris setelah jeda internasional pada pekan ini.

Partai antara kedua tim top Inggris ini kerap berlangsung panas. Namun, untuk duel yang akan digelar di Old Trafford pada 20 Oktober 2019 mendatang diprediksi bakal berbeda. Pasalnya, performa Liverpool dan MU sangat kontras di musim ini.

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Liverpool mantap di puncak klasemen dengan mengoleksi 24 poin dari delapan laga yang sudah dijalani di Liga Inggris. The Reds pun menjadi satu-satunya tim yang berhasil menyapu bersih delapan laga awal dengan kemenangan. Sementara MU terdampar di peringkat ke-12 dengan torehan sembilan poin.

Baca Juga:

Conte: Inter Belum Samai Level Juve

Persis Solo Butuh Suporter di Laga Kandang Terakhir

Seperti dilansir detik.com, Selasa (8/10/2019), Opta mencatat perolehan poin Liverpool kian kontras dengan MU jika dihitung sejak April 2019 lalu. Liverpool memiliki tiga kali lipat poin lebih banyak ketimbang Setan Merah.

Dalam periode itu, MU cuma memetik 14 poin dari 15 pertandingan Liga Inggris. Hanya tiga tim yang punya catatan lebih buruk dari anak-anak asuh Ole Gunnar Solskjaer yakni Southampton (13), Brighton and Hove Albion (12), dan Watford (10).

Sementara Liverpool sudah meraih 42 poin, padahal memainkan satu laga lebih sedikit alias hanya 14 laga. Anak asuh Jurgen Klopp menyapu bersih seluruh pertandingan dan menjadi tim dengan koleksi angka terbanyak di periode ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya