SOLOPOS.COM - Patung Sura dan Baya yang menjadi ikon Provinsi Jawa Timur atau Jatim. (kominfo.jatimprov.go.id)

Solopos.com, SEMARANGJawa Timur atau Jatim merupakan salah satu provinsi terluas di Indonesia yang terdiri dari 29 kabupaten dan 9 kota. Dari 29 kabupaten dan 9 kota itu, beberapa di antara masuk dalam kategori kabupaten dan kota termuda di Jatim.

Provinsi Jatim memiliki luas wilayah mencapai 47.803,49 kilometer persegi (km2). Dengan luas tersebut, Jatim pun menjadi provinsi terluas di Pulau Jawa.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Jatim yang dipimpin Gubernur Khofifah Indar Parawansa juga terdiri dari 38 kabupaten/kota. Dari 38 kabupaten/kota itu beberapa di antaranya merupakan kabupaten dan kota termuda, atau baru ditetapkan sebagai daerah otonomi baru.

Baca juga: Daftar Kabupaten Terluas di Jawa Tengah, Nomor Satu 3 Kalinya Singapura

Berikut lima kabupaten dan kota termuda di Jateng berdasarkan hari jadinya yang diolah Solopos.com dari berbagai sumber:

1. Kota Batu

Kota Batu terkenal akan pariwisatanya. Banyak destinasi wisata yang ada di kota termuda di Jatim ini. Bahkan, kunjungan wisatawan di Kota Batu disebut-sebut merupakan salah satu yang terbesar di Indonesia, bersama Bali dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Kota Batu dulunya merupakan bagian dari Kabupaten Malang, yang kemudian ditetapkan sebagai kota administratif pada 6 Maret 1993. Namun semenjak diterbitkannya UU No.11/2001, Kota Batu terpisah dari Kabupaten Malang dan resmi menjadi daerah otonomi baru sebagai kota di Jawa Timur atau Jatim.

Hari Jadi Kota Batu pun ditetapkan pada tanggal 17 Oktober 2001. Dengan kata lain, usia Kota Batu saat ini baru menginjak 20 tahun.

2. Kabupaten Jember

Kabupaten Jember terkenal memiliki berbagai destinasi wisata pantai. Bahkan, salah satu pantai di Jember baru-baru ini menjadi sorotan nasional akibat insiden maut yang menewaskan 11 orang pada pertengahan Februari 2022. Ke-11 orang itu terseret ombak saat menggelar ritual di Pantai Payangan, Jember.

Baca juga: Misteri Pulau Trembini di Pantai Payangan Jember, Hanya Dihuni Wanita

Selain terkenal akan wisata alam pantai, Jember rupanya merupakan kabupaten termuda di Jawa Timur atau Jatim. Diolah dari berbagai sumber, Kabupaten Jember dibentuk pada zaman pemerintahan kolonial Hindia Belanda pada 1 Januari 1929. Dengan kata lain, Kabupaten Jember saat ini baru berusia 93 tahun.

3. Kota Madiun

Kota Madiun terletak sekitar 160 km dari ibu kota Provinsi Jatim, Surabaya. Di Kota Madiun terdapat industri kereta api yang ternama, yakni PT Inka. Kota Madiun memiliki berbagai julukan, mulai dari Kota Gadis, Kota Brem, Kota Pecel, Kota Budaya, Kota Industri, Kota Karismatik, hingga Kota Pendekar.

Kota Madiun dulunya merupakan bagian dari Kadipaten Madiun. Namun pada masa penjajahan Belanda, tepatnya pada tahun 1918, Kota Madiun dipisahkan dari Kabupaten Madiun.

Dikutip dari laman madiunkota.go.id, pemisahan wilayah ini dilakukan karena banyak warga Belanda dan Eropa yang tinggal di Kota Madiun. Mereka merasa statusnya lebih superior sehingga mendesak untuk dilakukan segregasi sosial, salah satunya dengan pemisahan wilayah. Berdasarkan Staatsblaad dikeluarkan pemerintah Belanda, akhirnya dibentuklah Kota Madiun, tepatny apada 20 Juni 1918, atau 103 tahun silam.

4. Kota Mojokerto

Kota Mojokerto terletak di pinggir aliran Sungai Berantas. Kota ini merupakan enklave, atau terletak di tengah-tengah Kabupaten Mojokerto. Dengan luas mencapai 20,21 km persegi, Kota Mojokerto menjadi daerah terkecil di Provinsi Jawa Timur (Jatim).

Baca juga: Lima Kabupaten Terluas di Jawa Timur, Ini Daftarnya…

Sejarah berdirinya Kota Mojokerto hampir mirip dengan Kota Madiun. Kota ini dibentuk berdasarkan dorongan dari kaum Eropa yang berada di daerah tu dan ingin mengambil alih kewenangan pemerintah pusat secara langsung.

Pembentukan Pemerintah Kota Mojokerto diawali melalui status sebagai staadsgement, berdasarkan keputusan Gubernur Jenderal Hindia Belanda No. 234/1918 pada 20 Juni 1918, atau 103 tahun silam.

5. Kota Malang

Kota Malang merupakan kota terbesar kedua di Jawa Timur (Jatim), setelah Surabaya. Kota Malang juga berada di urutan ke-12 sebagai kota terbesar di Indonesia.

Sejarah berdirinya Kota Malang hampir sama dengan kota-kota lain yang dibangun pada masa penjajahan Belanda, sebagai pusat pemerintahan dan ekonomi.



Kota Malang awalnya berstatus regentschap di bawah Keresidenan Pasuruan. Namun, status ini meningkat menjadi gementee atau Kotapraja.

Kota Malang didirikan pada masa Pemerintahan Belanda pada 1 April 1914, atau 107 tahun silam. Wali Kota Malang pertama adalah F.L. Broeveldt, yang merupakan orang Belanda. F.L. Broeveldt memimpin Kota Malang hingga 1918, dan dikatikan seorang Asisten Keresidenan bernama J.J. Coert.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya