SOLOPOS.COM - Relawan Pawartos Kartasura melakukan penyemprotan disinfektan. (Istimewa)

Solopos.com, SUKOHARJO - Relawan Pawartos Kartasura bersama warga Manggisan Kartasura melakukan penyemprotan disinfektan di wilayahnya untuk mencegah penularan virus corona atau Covid-19, Rabu (25/3/2020).

Penyemprotan disinfektan itu dilakukan di jalanan, rumah-rumah warga, sarana umum serta rumah ibadah. Kegiatan ini sebagai salah satu langkah untuk memberikan rasa aman bagi warga Kabupaten Sukoharjo, terutama Kartasura.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Kisah Tugimin & Jersey Persis Solo Nomor 12 yang Tak Sempat Terpakai

Selain giat penyemprotan disinfektan, relawan Pawartos Kartasura juga melakukan giat pencegahan lainnya. Seperti pembagian hand sanitizer kepada warga yang mebutuhkan.

Aksi itu dilakukan Pawartos sebagai bentuk kepedulian terhadap wabah corona yang menghebohkan akhir-akhir ini. "Kami berharap dengan cara ini dapat memutus penyebaran virus covid 19 di Sukoharjo," terang relawan dan pengurus Pawartos, Dheni Kriatianto, dalam rilis yang diterima Solopos.com, Kamis (26/3/2020).

Ribuan Orang Telanjur Mudik Saat Wabah Corona, DPR: Lockdown Jakarta!

Pawartos Kartasura masih dan akan terus melakukan aksi pencegahan penyebaran virus corona covid 19 ini. Salah satu aksi lainnya adalah pendistribusian tempat cuci tangan pakai sabun.

Pawartos Kartasura (2)
Relawan Pawartos Kartasura melakukan penyemprotan disinfektan. (Istimewa)

Belasan Perantau Tiba Di Cawas Klaten, Langsung Diminta Karantina Mandiri

KLB Corona

Sebelumnya, Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya, menetapkan status kejadian luar biasa (KLB) virus corona (Covid-19) untuk daerahnya. Satu pasien asal Grogol, Sukoharjo terkonfirmasi positif Covid-19, sementara satu pasien suspect lainnya yang juga berasal dari Grogol meninggal dunia pada pekan lalu.

Gubernur Ganjar Sebut Lonjakan Kasus Corona Bisa Sampai September 2020

Status KLB Covid-19 itu disampaikan Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya, seusai melaksanakan rapat koordinasi (rakor) penanganan Corona di Menara Wijaya, Senin (23/3/2020). Satu warga warga Grogol yang positif virus corona masih menjalani rawat inap di RSUD dr Moewardi, Kota Solo.

"Sukoharjo ditetapkan KLB Corona karena sudah ada satu pasien yang terkonfirmasi positif asal Grogol. Kami meminta agar para camat, kepala desa, ketua rukun tetangga/rukun warga (RT/RW) ikut mengawasi pasien yang menjalani karantina mandiri di rumah," kata dia, Senin.

Bayi 4 Bulan di Kulon Progo Positif Corona, Begini Kronologinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya