SOLOPOS.COM - Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih. (harianjogja.com)

Solopos.com, BANTUL — Pendirian bangunan di tebing kawasan Bukit Bintang atau tepi di Jalan Raya Jogja-Wonosari wilayah Kecamatan Piyungan, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, tidak direkomendasikan. Hal ini karena kawasan tersebut rawan terjadi longsor.

Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih, mengatakan pemkab tidak pernah memberikan rekomendasi pendirian bangunan-bangunan di kawasan tebing Bukit Bintang.

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Menurutnya perlu ada kajian keamanan terhadoa bangunan-bangunan yang ada di tebing kawasan tersebut. Terlebih setelah ada kejadian tebing longsor di Jalan Raya Jogja-Wonosari wilayah Piyungan pada Sabtu (29/10/2022) hingga mengikis badan jalan utama.

“Karena itu diperlukan kajian yang memadai kira-kira tebing-tebing itu aman tidak, rawan tidak terjadi longsor, apalagi sudah ada bangunan-bangunan,” kata dia, Jumat (4/11/2022).

Bupati juga mengatakan, termasuk struktur bangunan warung-warung yang ada di tebing kawasan Bukit Bintang itu perlu dikaji apakah sudah memadai dari sisi keamanan dan konstruksinya.

Baca Juga: Rusak Barang Bukti Kasus Klitih, 7 Polisi Jogja Dilaporkan ke Propam Polda DIY

“Itu juga selalu kita pertanyakan, karena selama ini bangunan-bangunan itu berdiri dengan sendirinya dan tidak melalui perizinan, bisa dikatakan bangunan yang belum berizin,” katanya.

Sementara itu, terkait penanganan longsor di tebing Jalan Raya Jogja-Wonosari, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Pemda DIY dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat agar segera dilakukan penambalan supaya tidak terjadi longsor lagi.

“Perlu dilakukan penambalan atau pengisian kembali lubang longsor lalu dibuat tebing, karena itu daerah rawan longsor, kalau tidak ada tebingnya suatu saat bisa longsor lagi. Dan titik rawan longsor di Bantul cukup banyak, baik yang berada di jalan provinsi maupun pusat,” katanya.

Baca Juga: Atap SPBU di Kulonprogo Kebakaran, Ini Dugaan Penyebabnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya