SOLOPOS.COM - Sepeda motor yang terlibat tabrak lari dengan truk di Jl Perintis Kemerdakaan tepatnya di Madumulyo, Pulisen, Boyolali, Kamis (24/3/2022) siang. (Istimwa/Satlantas Polres Boyolali)

Solopos.com, BOYOLALI – Peristiwa tabrak lari terjadi di Jl. Perintis Kemerdekaan tepatnya di Madumulyo, Pulisen, Boyolali, Kamis (24/3/2022) pukul 14.10 WIB. Kecelakaan lalu lintas itu mengakibatkan dua orang terluka.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Satlantas Polres Boyolali, tabrak lari di Pulisen itu melibatkan kendaraan truk tak dikenal dengan sepeda motor bernomor polisi B-6642-FZG yang ditumpangi dua orang.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

“Pembonceng sepeda motor mengalami luka berat atas nama Sudarti, usia 42 tahun, alamat Kampung Banjarsari, Kemiri, Mojosongo, Boyolali. Ia mengalami luka pada perut, luka nyeri pada kaki kanan, dan dirawat di RSUD Pandang Arang Boyolali,” ungkap Kanit Laka Satlantas Polres Boyolali, Ipda Budi Purnomo, kepada Solopos.com via WhatsApp pada Jumat (25/3/2022).

Baca juga: Kecelakaan Tunggal di Banyudono Boyolali, Wanita Kartasura Meninggal

Sementara itu, lanjut dia, identitas pengemudi sepeda motor bernama Sunardi, 41, memiliki alamat yang sama dengan Sudarti. Sunardi, jelasnya, mengalami lecet kaki kanan dan menjalani rawat jalan.

Melarikan Diri

Saat ini, tegas Kanit Laka, aparat Polres Boyolali masih memburu pelaku tabrak lari yang terjadi di Pulisen Boyolali itu. “Identitas sopir truk masih Mr X dan ia melarikan diri. Keberadaannya masih kami cari,” ungkap Budi.

Lebih lanjut, Ipda Budi mengimbau kepada pengendara yang terlibat kecelakaan baik sebagai penabrak atau korban yang ditabrak untuk tidak meninggalkan tempat kejadian.

“Daripada meninggalkan tempat kejadian, lebih baik segera melaporkan ke pos polisi terdekat atau memberikan pertolongan kepada korban,” ungkapnya.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Perbatasan Sukoharjo-Solo, Satu Orang Meninggal

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya