SOLOPOS.COM - Emas Antam-LM (Bisnis-Dedi Gunawan)

Solopos.com, JAKARTA -- Harga emas batangan buatan PT Aneka Tambang Tbk. atau emas Antam pada perdagangan Jumat (7/8/2020) mencapai rekor tertinggi lagi.

Berdasarkan informasi Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga emas ukuran 1 gram dipatok Rp1.065.000 atau Rp1,065 juta. Seperti dikutip Bisnis.com, harga tersebut naik Rp11.000 per gram dibandingkan dengan posisi Kamis (6/8/2020).

Promosi Telkom dan Scala Jepang Dorong Inovasi Pertanian demi Keberlanjutan Pangan

Sementara untuk cetakan terkecil yakni 0,5 gram, harga emas Antam berada di level Rp562.500 atau naik Rp5.500. Namun, ukuran terkecil tersebut belum tersedia hari ini. Ukuran lain yang belum tersedia ialah emas jumbo 250 gram, 500 gram, dan 1.000 gram.

Solopos Hari Ini: Subsidi Demi Cegah Resesi

Adapun, berturut-turut harga emas yang kembali cetak rekor untuk satuan 2 gram, 3 gram, dan 5 gram, emas Antam adalah Rp2.070.000, Rp3.080.000, dan Rp5.105.000. Harga-harga tersebut juga naik dibandingkan harga kemarin.

Sedangkan untuk satuan 10 gram emas Antam dihargai Rp10.145.000. Kemudian untuk cetakan 50 gram dihargai Rp50.395.000, sedangkan untuk cetakan 100 gram bisa ditebus dengan harga Rp100.712.000.

Sementara itu, harga jual kembali (buyback) emas Antam ada di level Rp964.000 per gram, juga naik Rp11.000 per gram. Harga jual kembali ini belum mempertimbangkan pajak jika nilainya lebih dari Rp10 juta.

Pakai Uang Saku, 2 Bocah Sragen Bagi-Bagi Rezeki Lewat Youtube

Harga Emas Global juga Cetak Rekor

Berdasarkan PMK No 34/PMK.10/2017, penjualan kembali emas batangan ke PT Antam dengan nilai lebih dari Rp10 juta dikenai PPh 22 sebesar 1,5 persen (untuk pemegang NPWP). Sedangkan untuk nonpemegang NPWP nilai pajak adalah 3 persen. PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

Selain harga emas domestik, harga emas global juga menembus rekor tertinggi hari ini seiring dengan masih tingginya minat investor terhadap aset aman.

13 Rumah Satu Dukuh di Sragen “Pindah” ke Wilayah Jawa Timur, Begini Ceritanya

Pada perdagangan Jumat pukul 6.57 WIB, harga emas spot naik 0,35 persen atau 7,18 poin menjadi US$2.070,72 per troy ounce. Ini menjadi rekor tertinggi harga emas global. Sepanjang 2020, harga sudah menguat 36 persen lebih.

Adapun, harga emas Comex kontrak Desember 2020 meningkat 0,61 persen atau 12,7 poin menuju US$2.082,1 per troy ounce.

Kemarin, harga emas naik di atas US$2.050 per troy ounce. Ini menjadi reli kelima berturut-turut. Harga emas memperpanjang kenaikan dan mencetak rekor di tengah spekulasi suku bunga akan tetap rendah lebih lama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya