SOLOPOS.COM - Pengunjung berenang di sumber utama Umbul Brintik, Desa Malangjiwan, Kecamatan Kebonarum, Kamis (21/7/2022). (Solopos.com/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN–Umbul Brintik selama ini dikenal sebagai tempat terapi kesehatan.

Tak hanya dari Klaten, warga yang berdatangan untuk terapi di umbul itu berdatangan dari berbagai kota seperti Jepara, Yogyakarta, hingga Kebumen.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Sumber air itu berada di Dukuh Brintik, Desa Malangjiwan, Kecamatan Kebonarum.

Untuk menuju ke umbul tersebut, pengunjung disapa pemandangan hamparan sawah dengan latar belakang Gunung Merapi saat cuaca cerah.

Kolam utama yang kerap untuk berendam terapi kesehatan berukuran 25 meter x 10 meter berkedalaman 1,6 meter.

Baca Juga: Solopos Hari Ini: Cuan dari Umbul

Kolam tersebut sudah ada sejak zaman kolonial Belanda. Airnya sangat bening lantaran berasal dari sumber utamanya.

Sedari Subuh kolam itu sudah dijejali pengunjung. Mereka berdatangan dari berbagai daerah dengan rata-rata bertujuan untuk terapi kesehatan.

Selain kolam dari sumber utama, ada kolam renang lainnya yang dibangun dengan aneka kedalaman dan bisa dinikmati dari anak-anak hingga orang dewasa.

Direktur BUM Desa Sumber Makmur, Hariyanto, menjelaskan pengunjung yang datang untuk terapi memiliki berbagai keluhan kesehatan.

Diantara keluhan kesehatan itu seperti stroke, syarat terjepit, rematik, hingga asam urat. Ada yang datang lantaran rekomendasi dari dokter.

Baca Juga: Yuk Nikmati Tubing dan Outbound Asyik di New Rivermoon Klaten

“Itu malah yang merekomendasikan dari dokter-dokter [untuk terapi di Umbul Brintik]. Kalau tidak mau dioperasi syaraf terjepit, ya sudah silakan renang di Umbul Brintik,” kata Hariyanto saat ditemui Solopos.com, Kamis (21/7/2022).

Para pengunjung berdatangan dari berbagai daerah terutama di Jawa Tengah dan DIY. Seperti dari wilayah Jepara, Kebumen, Sukoharjo, dan lain-lain.

Sebagian dari mereka memilih menginap di homestay yang ada di Desa Malangjiwan.

Tak sedikit dari pengunjung yang memberikan testimoni kondisi kesehatan mereka pulih setelah terapi di Umbul Brintik. Sebagian dari mereka membentuk komunitas bernama Umbul Brintik Mania dan mengabdikan diri menjadi sukarelawan instruktur senam akuatik secara gratis.

Soal kualitas air, Hariyanto mengatakan air dari sumber utama pernah diteliti ke laboratorium.

Hasilnya, kadar pH air dari umbul itu tinggi sampai 7,2 dan nol bakteri e-coli. Kandungan yang ada di air umbul itu bagus untuk kesehatan.

Salah satu pengunjung asal Kecamatan Ceper, Suparno, 63, mengatakan datang ke Umbul Brintik mengantar istrinya yang mengalami serangan stroke untuk terapi.

Dia mengaku ada perubahan kondisi kesehatan istrinya setelah secara rutin terapi di umbul tersebut.

“Dari awalnya tidak bisa jalan sekarang bisa jalan. Saat pertama itu dalam sepekan berturut-turut setiap hari datang. Kalau sekarang tiga kali dalam sepekan,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya