SOLOPOS.COM - Ilustrasi ledakan. (Freepik.com)

Solopos.com, JAKARTA — Sopir mobil penyedot tinja berinsial S, 44, mengalami kisah tragis saat menyedot tinja di Kapling Blok O, RT 16 RW 03, Cakung, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Senin (4/11/2019).

S tewas saat septictank yang ia sedot meledak. Dilaporkan Suara.com, Selasa (5/11/2019), kisah tragis itu bermula saat S bersama timnya mendapatkan pesanan untuk menyedot tinja di salah satu rumah sekitar pukul 11.00 WIB.

Promosi BRI Cetak Laba Rp15,98 Triliun, ke Depan Lebih Fokus Hadapi Tantangan Domestik

Saat proses penyedotan telah rampung, S membakar koran dan memasukkannya ke dalam septictank. Hal tersebut dilakukan agar pemilik rumah yakin kalau proses penyedotan telah selesai.

Sang pemilik rumah kemudian memberikan uang pada S sebagai upah penyedotan septictank. Setelah S berpamitan, septictank tersebut tiba-tiba meledak.

Ledakan tersebut cukup kuat sehingga S terperosok ke dalam septictank tersebut. Akibat kisah tragis itu, S meninggal dunia dengan sejumlah luka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya