SOLOPOS.COM - Umat Islam menunaikan Salat Tarawih di Masjid Raya Sheikh Zayed, Solo, Rabu (22/3/2023) malam. (Solopos/Burhan Aris Nugraha)

Solopos.com, SOLO — Keberadaan Masjid Raya Sheikh Zayed di Kota Solo, Jawa Tengah, saat Ramadan menjadi magnet tersendiri bagi masyarakat maupun wisatawan, apalagi masjid ini menyediakan menu takjil gratis selama bulan Ramadan.

Selain takjil, masjid yang merupakan replika Sheikh Zayed Grand Mosque di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab ini juga menyelenggarakan salat tarawih dan witir dengan 23 rakaat selama Ramadan.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Spesialnya lagi, imam salat tarawih Masjid Raya Sheikh Zayed Solo tak hanya dari Indonesia, tapi juga dari Uni Emirat Arab. Total imam dari UEA ada delapan, sedangkan dari Indonesia tercatat ada lima.

Sebelum salat tarawih, di momen berbuka puasa, Masjid Raya Sheikh Zayed Solo juga menyediakan 6.000 paket takjil setiap harinya. Menu takjilnya juga cukup menarik, terdiri dari nasi dengan lauk ayam, tahu, tempe, dan dilengkapi sayuran. Selain itu, pengelola masjid juga menyediakan kurma.

Nah, untuk mendapatkan takjil dan bisa salat tarawih di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, kamu bisa memperhatikan tips di bawah ini, sebagaimana diulas oleh Kementerian Agama dalam laman resminya.

1. Datang Lebih Awal

Untuk mendapatkan jatah takjil, pengunjung Masjid Raya Sheikh Zayed Solo disarankan datang lebih awal.

“Para jemaah yang ingin tarawih di sini, diusahakan sudah tiba di sini sebelum waktu magrib. Nanti, jemaah bisa ikut buka bersama dan salat magrib berjemaah lebih dulu di sini,” tutur pengelola Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Hadi.

2. Bawa Barang Seperlunya

Untuk mendapatkan takjil dan salat tarawih di Masjid Raya Sheikh Zayed, pengunjung diimbau tidak membawa barang berlebihan.

“Cukup bawa alat salat dan mushaf Al-Qur’an saja. Untuk makanan dan minuman juga tidak diperkenankan di bawa ke areal dalam masjid,” jelas Hadi.

3. Kendaraan Umum

Untuk mengurangi kepadatan kendaraaan di sekitar Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, pengunjung bisa menggunakan kendaraan umum shuttle di beberapa titik yang telah disediakan Pemkot Solo, yakni Terminal Tirtonadi, Terminal Barang Pedaringan, Pura Mangkunegaran, Solo Techno Park, Thiong Ting.

“Menggunakan kendaraan umum bisa menghemat waktu jemaah karena tidak perlu cari tempat parkir lagi,” pesan Hadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya