SOLOPOS.COM - Perangkat Desa Soropaten, Kecamatan Karanganom dan Komunitas Pemerhati Cagar Budaya Klaten mengecek kawasan yang ditemukan batu diduga struktur candi, Selasa (25/10/2022). (Istimewa/KPCB Klaten)

Solopos.com, KLATEN — Bangunan candi diperkirakan pernah berdiri Di wilayah Desa Soropaten, Kecamatan Karanganom. Sisa bangunan candi itu hingga kini masih ditemukan di area persawahan desa setempat.

Hal itu berdasarkan temuan dari Komunitas Pemerhati Cagar Budaya (KPCB) Klaten saat mendatangi Soropaten, Selasa (25/10/2022). Bersama perangkat desa setempat, KPCB mendatangi sejumlah lokasi yang diperkirakan ada peninggalan cagar budaya.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Batuan yang diduga struktur candi itu ditemukan di salah satu area persawahan yang selama ini dianggap wingit. Di tempat itu, ada gundukan tanah yang di sekitarnya terdapat batuan candi.

Humas KPCB Klaten, Hari Wahyudi, mengatakan di area itu banyak ditemukan batu bolder candi. Selain itu ditemukan fragmen yasti.

“Di bawah tanah diperkirakan masih ada struktur candi. Kalau dilihat dari ukuran batu-batunya, ukuran candi agak besar,” kata Hari saat berbincang dengan Solopos.com, Rabu (26/10/2022).

Baca Juga: Ada Batu Keramat di Alun-Alun Klaten, Dulu Kerap Jadi Tempat Meletakkan Sesaji

Candi yang pernah berdiri di wilayah Soropaten diperkirakan bercorak Buddha. Hal itu berdasarkan temuan fragmen Yasti yang identik dengan candi Buddha. Jejak peninggalan sejarah itu diperkirakan sudah ada sejak abad ke-9.

Hari menjelaskan temuan batuan yang diduga struktur candi itu terhitung temuan baru. Hingga kini, belum ada data yang menyatakan jika di wilayah Soropaten pernah berdiri candi.

Dalam peta buatan kolonial Belanda, tak tercatat di wilayah tersebut ada candi. Hari berharap batu-batu candi yang ditemukan di wilayah tersebut tetap dirawat.

Baca Juga: Situs Mbah Gempur Klaten, Sisakan Banyak Misteri yang Belum Terpecahkan

Salah satu warga Soropaten, Sri Nugroho, mengatakan dari cerita sesepuh desa menyatakan pernah berdiri candi di wilayah Soropaten. Hanya, lokasi yang pernah berdiri candi belum diketahui secara pasti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya