SOLOPOS.COM - Mantan Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo saat berziarah ke makam Wali Kota Pertama Solo, RT Sindoeredjo di Kelurahan Sewu, Jebres, Solo,, Rabu (24/5/2017) pagi. (Solopos/Dok)

Solopos.com, SOLO — RT Sindoeredjo tercatat sebagai wali kota pertama dalam sejarah Solo. Namun, Sindoeredjo hanya menjabat dalam waktu singkat, kurang dari dua bulan.

Informasi mengenai Sindoeredjo sebagai wali kota pertama di Solo salah satunya terlihat pada deretan foto para pemimpin Solo yang terpasang di Depo Arsip Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip).

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Di bawah foto tertulis periodenya 19 Mei 1946 hingga 15 Juli 1946. Tak lebih dari dua bulan. Sayangnya tak banyak literatur yang membahas tentang sosok wali kota pertama Solo itu.

Baca Juga: Sejarah Loji Gandrung, yang Kini Jadi Rumah Dinas Wali Kota Solo

Setelah Sindoeredjo, ada Iskaq Tjokrohadisoerjo sebagai Wali Kota Solo merangkap Residen Solo (15 Juli 1946 sampai 14 November 1946).

Dalam buku Kenangan Emas 50 Tahun Surakarta, Sindoeredjo tertulis juga sebagai Wali Kota pertama Solo. Hal tersebut juga disampaikan Sub Koordinator Perlingdungan Penyelamatan dan Pemusnahan Arsip Kota Solo, Sri Wahyudi.

Ia mengatakan Sindoerejo diangkat Komite Nasional Indonesia (KNI) Daerah Kota Surakarta menjadi Wali Kota Solo. “Dia diangkat oleh Komite Nasional Indonesia. Waktu itu keadaannya bergejolak, adanya penentangan terhadap kasunanan,” kata Yudi saat ditemui Solopos.com, Jumat (18/2/2022).

Baca Juga: Ternyata Ini Arti Nama dari Loji Gandrung, Rumah Dinas Wali Kota Solo

18 Wali Kota

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, RT Sindoeredjo dimakamkan di Kelurahan Sewu, Jebres, Solo. Pejabat Pemkot Solo berziarah ke makam Wali Kota pertama Solo tersebut menjelang Hari Jadi Pemkot Solo, 16 Juni.

Salah satunya pernah dilakukan eks Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo bersama jajaran pejabat Pemkot pada 24 Mei 2017. Sementara itu, dilansir wikipedia, sejak 1946 hingga sekarang, total Kota Solo sudah pernah dipimpin oleh 18 wali kota.

Baca Juga: Eks Wali Kota Solo Rudy Setuju Wilayah Soloraya Jadi Provinsi, Tapi…

Di antara mereka termasuk Joko Widodo yang akrab disapa Jokowi yang kini menjadi Presiden RI. Jokowi menjabat sebagai Wali Kota Solo pada 28 Juli 2005 sampai 1 Oktober 2012. Jokowi berhenti di pertengahan periode kedua karena menjadi Gubernur DKI Jakarta sebelum akhirnya menjadi presiden RI.

Kini, putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka, gantian menjadi Wali Kota Solo. Gibran yang dilantik untuk periode pertama pada 26 Februari 2021 itu menjadi wali kota ke-18 yang memimpin Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya