SOLOPOS.COM - Halaman Soloraya Harian Umum Solopos edisi Kamis, 26 Juni 2015

Solopos hari ini memberitakan kabar-kabar terkini di Soloraya.

Solopos.com, SOLO – Anak balita perempuan ditemukan telantar di kebun di Dukuh Cepit RT 004/RW 005, Ngargorejo, Ngemplak, sekitar 1 km dari Waduk Cengklik, Boyolali, Kamis (25/6/2015) pagi.

Promosi BI Rate Naik Jadi 6,25%, BRI Optimistis Pertahankan Likuiditas dan Kredit

Kabar ini menjadi berita utama halaman Soloraya Harian Umum Solopos hari ini, Jumat (26/6/2015). Kabar lain, Sejumlah pedagang Pasar Klewer mengeluhkan kondisi pasar darurat yang kurang nyaman untuk bertransaksi. Nihilnya peneduh di loronglorong kios menyebabkan pedagang maupun pembeli kepanasan.

Selain laporan ini ada pula berita bertajuk WISATA BARU KARANGANYAR: Lawu Air akan Jadi Kebanggaan di halaman Soloraya Harian Umum Solopos hari ini.

Simak rangkuman berita utama halaman Soloraya Harian Umum Solopos edisi hari ini, Jumat, 26 Juni 2015;

MASALAH SOSIAL: Anak Balita Ditemukan Telantar

Anak balita perempuan ditemukan telantar di kebun di Dukuh Cepit RT 004/RW 005, Ngargorejo, Ngemplak, sekitar 1 km dari Waduk Cengklik, Boyolali, Kamis (25/6) pagi.

Anak balita yang diperkirakan berusia 3 tahun tersebut ditemukan oleh warga setempat dalam kondisi menangis. Hingga berita ini ditulis belum diketahui identitas anak balita tersebut. Aparat Polsek Ngemplak masih berupaya mencari asal usul bocah itu dengan menyelidiki keberadaan dan identitas keluarganya.

“Saat ditemukan anak balita itu terus menangis sambil menutupi matanya. Warga yang menemukan anak balita tersebut lantas membawanya ke rumah saya,” kata Kepala Dusun II Desa Ngargorejo, Wiyadi, saat ditemui Espos, di RSUD Pandanarang, kemarin.

Dari rumah Wiyadi, anak balita itu kemudian dibawa ke RSI Banyubening karena kondisinya sangat lemas. Setelah setengah jam dirawat, anak balita itu dirujuk ke RSUD Pandanarang. Sampai di RSUD Pandanarang bocah tersebut masih terus menangis.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

(Baca Juga: Terdakwa Pembuangan Bayi di Rumah Sakit Divonis 2 Tahun 4 Bulan)

WISATA BARU KARANGANYAR: Lawu Air akan Jadi Kebanggaan

Seluruh bagian pesawat Boeing 737-300 bekas maskapai Batavia Air yang dibeli Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar dari CV Gema Putra Persada telah berada di Taman Wisata Edukasi Dirgantara, Kamis (25/6). Seperti saat tiba, Rabu (24/6) sore, badan pesawat berwarna putih dengan kombinasi biru pada ekornya itu terpotong menjadi tiga bagian yaitu kepala, ekor dan sayap pesawat.

Badan pesawat yang terbelah dua tergeletak di lantai taman menghadap ke selatan. Sedangkan dua sayapnya tergeletak di dekatnya. Sejumlah pekerja tampak sibuk menata dan merakit pesawat tersebut.

Warga yang sebelumnya menonton diminta meninggalkan Taman Wisata Edukasi Dirgantara selama masa perakitan. “Maaf ya Pak, Bu, Dik, selama masa perakitan mohon jangan masuk ke lokasi ini dulu. Ini demi keamanan semuanya,” kata salah seorang pekerja yang merakit pesawat.

Warga yang kebanyakan anakanak pun meninggalkan lokasi perakitan pesawat. Pesawat tersebut akan diletakkan di taman sisi belakang, menghadap ke utara.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

PASAR DARURAT: Pedagang Klewer Mengeluh Kepanasan

Sejumlah pedagang Pasar Klewer mengeluhkan kondisi pasar darurat yang kurang nyaman untuk bertransaksi. Nihilnya peneduh di loronglorong kios menyebabkan pedagang maupun pembeli kepanasan. Kondisi tersebut dikhawatirkan merusak dagangan yang dipajang.

Beberapa hari ini sejumlah pedagang berinisiatif memasang peneduh di atap-atap lorong. Seorang pedagang di kios pasar darurat, Heri, 30, mengatakan cuaca panas di pasar darurat Alun-alun Utara (Alut) Keraton Solo mulai membuat pedagang gelisah.

Kondisi tersebut membuat transaksi jual-beli menjadi tidak nyaman. “Pembeli jadi enggak betah saat milih-milih pakaian. Pedagang juga seringkali kepanasan,” ujar Heri saat ditemui Espos di kawasan Pasar Kliwon, Kamis (25/6).

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

(Baca Juga: Ancam BCB, Tembok Pasar Klewer Digempur Manual, Keraton Solo Minta Jatah Retribusi Parkir)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya