SOLOPOS.COM - Ilustrasi liburan (Freepik)

Solopos.com, SOLO — Melandainya penyebaran virus corona di Indonesia dan dunia, aktivitas perjalanan, termasuk wisata dan keperluan bisnis kembali menggeliat dan melonjak.

Ada banyak masyarakat yang mulai tertarik untuk bepergian ke kota atau negara lain karena dirasa sudah aman terhadap risiko paparan virus corona yang telah menghantui selama beberapa tahun belakangan.

Promosi Kuliner Legend Sate Klathak Pak Pong Yogyakarta Kian Moncer Berkat KUR BRI

Selain dengan melakukan vaksin sampai tahap booster, ada satu hal lagi yang penting untuk disiapkan guna menjamin keamanan dan kenyamanan selama di perjalanan.

Ya, Anda tidak boleh melupakan pentingnya menyiapkan asuransi perjalanan sebagai syarat berwisata ke luar negeri atau melancong ke tempat lain untuk urusan bisnis maupun pekerjaan.

Lalu, apa saja manfaat yang bisa didapatkan saat memasukkan produk keuangan ini ke rencana liburan Anda? Untuk lebih jelasnya, simak segudang manfaat asuransi perjalanan yang bisa didapatkan oleh para pelancong berikut ini.

1. Berikan Perlindungan Terhadap Risiko Kesehatan

Asuransi perjalanan tidak hanya menjamin keselamatan dan keamanan nasabah selama berada di perjalanan. Tapi, produk keuangan tersebut juga mampu memberi manfaat perlindungan terhadap berbagai macam risiko kesehatan yang mungkin terjadi selama pemegang polis bepergian.

Baca Juga: Serba-Serbi Candi Lawang, Wisata Tersembunyi di Lereng Merapi Boyolali

Dengan asuransi perjalanan, Anda akan mendapatkan jaminan proteksi saat mengalami masalah kesehatan di destinasi wisata sesuai ketentuan pada polis.

Hal ini termasuk perlindungan dari asuransi perjalanan Covid-19 saat nasabah mengalami infeksi virus Corona selama di negara tujuan. Selain menjadi syarat masuk di berbagai negara, biaya rumah sakit dan pengobatan juga akan ditanggung oleh asuransi perjalanan dengan nominal ganti rugi sesuai dengan uang pertanggungan yang tercantum dalam polis.

2. Bantuan saat Alami Ketidaknyamanan pada Perjalanan

Tidak dapat dimungkiri jika risiko mengalami masalah dan ketidaknyamanan selama di perjalanan akan selalu ada. Sebagai contoh, bagi pelancong yang memanfaatkan moda transportasi udara ketika bepergian, masalah kerusakan atau kehilangan bagasi tentu tidak bisa sepenuhnya dihilangkan.

Risiko tersebut memang berada di luar kendali wisatawan untuk bisa dicegah dengan cara apa pun. Dengan adanya asuransi perjalanan, masalah tersebut bisa diatasi dengan lebih mudah dan praktis karena semua kerugian pasti akan ditanggung oleh penyedia asuransi.

Di samping itu, ada pula risiko pembatalan penerbangan yang mungkin terjadi karena faktor tertentu. Karena pasti akan mengganggu jadwal liburan atau perjalanan, pembatalan penerbangan ini bisa membuat Anda harus terjebak di bandara.

Baca Juga: Beda Konsep Wisata Halal, Religi, Syariah dan Konvensional

Nah, jika mempunyai asuransi perjalanan, nasabah bisa mendapatkan ganti rugi berupa gratis check in di hotel hingga jadwal penerbangan selanjutnya, ataupun langsung mendapatkan penggantian layanan penerbangan sehingga tak sampai membuat rencana perjalanan berantakan.

3. Wajib Tersedia Ketika Kunjungi Negara Tertentu

Kesadaran masyarakat akan pentingnya memiliki asuransi perjalanan ketika bepergian seharusnya semakin tinggi dengan banyaknya negara yang mewajibkan turis untuk mempunyai jaminan perlindungan produk keuangan tersebut.

Misalnya, pada 26 negara yang tergabung di Visa Schengen, syarat wajib yang harus dipenuhi oleh wisatawan asing saat ingin berkunjung ke wilayahnya adalah memiliki asuransi perjalanan.

Beberapa negara yang mewajibkan kepemilikan asuransi perjalanan tersebut adalah Belanda, Denmark, dan juga Austria. Tanpa adanya produk keuangan tersebut, kunjungan Anda ke negara ini sudah pasti akan berakhir dengan penolakan.

4. Nyaman Bepergian Tanpa Rasa Khawatir Berlebihan

Manfaat lainnya dari memiliki asuransi perjalanan ketika bepergian adalah memberi rasa nyaman dan menjauhkan dari kekhawatiran yang berlebihan.

Hal ini dikarenakan Anda merasa telah terlindungi dari berbagai macam risiko dan masalah yang mungkin terjadi ketika berwisata atau melakukan kunjungan kerja.

Baca Juga: Mau Dolan ke Kampung Gitar? Cek Paket Wisata Desa Ngrombo Sukoharjo Ini

Yang terpenting, tetap waspada dan berhati-hati ketika bepergian agar risiko yang terlampau buruk tidak sampai terjadi. Dalam kata lain, meski telah mendapatkan jaminan perlindungan dari asuransi, perjalanan yang jauh dari masalah dan berlangsung sesuai rencana adalah hal yang harus diprioritaskan.

5. Menyediakan Perlindungan Rumah

Terakhir, asuransi perjalanan juga mampu memberikan manfaat perlindungan pada rumah atau properti milik pemegang polis selama ditinggalkan.

Jadi, risiko buruk yang mungkin terjadi ketika rumah sedang kosong, seperti, pencurian dan sebagainya bisa diantisipasi dan dijamin mendapatkan ganti rugi dengan menyediakan produk keuangan ini.

Jangan Ambil Risiko, Selalu Sediakan Asuransi Perjalanan Setiap Kali Bepergian

Walaupun sering kali dianggap remeh dan tidak dibutuhkan, asuransi perjalanan ternyata memiliki segudang manfaat yang mampu membuat aktivitas liburan atau bepergian terasa lebih aman dan nyaman.



Dengan produk keuangan tersebut, Anda bisa mendapatkan jaminan perlindungan terhadap berbagai masalah transportasi, kehilangan atau kerusakan bagasi, kesehatan, hingga proteksi rumah. Jadi, perjalanan pun terasa lebih memorable tanpa dihantui rasa khawatir dan beban pikiran yang berlebihan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya