SOLOPOS.COM - Tim Labfor Polda Jateng bersama Polres Sukoharjo, Rabu (21/10/2020), melakukan olah TKP di lokasi penemuan jasad wanita terbakar di Bendosari Sukoharjo. (Solopos.com-Indah Septiyaning W.)

Solopos.com, SEMARANG – Aparat kepolisian menyatakan telah menangkap satu orang terduga pelaku pembunuhan Yulia, 42, wanita yang ditemukan meninggal di dalam mobil di Sukoharjo, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (20/10/2020) malam.

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol. Iskandar F. Sutisna, menyebut pelaku pembunuhan Yulia  diamankan polisi pada Kamis (22/10/2020) dini hari.

Promosi Siap Mengakselerasi Talenta Muda, Pegadaian Lantik Pengurus BUMN Muda Pegadaian

“Sementara baru satu orang yang diamankan dan malam ini akan dilakukan gelar perkara hasil penyidikan untuk menentukan status orang yang diamankan,” ujar Kabid Humas Polda Jateng dalam keterangan resmi yang diterima Semarangpos.com/JIBI, Kamis tengah malam.

Empat Rumah Kebakaran Hebat, Lima Orang Sekeluarga Meninggal Dunia

Iskandar mengatakan polisi bergerak cepat dalam mengungkap kasus pembunuhan terhadap Yulia, wanita yang ditemukan meninggal dalam mobil yang terbakar di Sukoharjo itu.

Dia bahkan menyebut ada dua orang terduga pelaku pembunuhan perempuan warga Pasar Kliwon, Solo, tersebut yang ditangkap.

Sementara itu, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jateng, Kombes Pol. Wihastono, membenarkan penangkapan dua terduga pelaku pembunuhan perempuan di Sukoharjo itu.

Sopir Truk Terjun ke Sungai di Nguter Sukoharjo Terjepit, Evakuasi Perlu 2 Jam

Meski demikian, ia menyebut satu orang di antaranya diduga hanya membantu proses pembunuhan di Sukoharjo tersebut.

“Ada dua orang, satu di antaranya hanya membantu. Inisialnya E,” kata Wihastono. Menurut Wihastono, dua pelaku ditangkap berturut-turut pada Kamis dini hari sekitar pukul 03.00 WIB.

Dia menjelaskan, pelaku dan korban saling mengenal karena terlibat dalam hubungan bisnis.

Upaya Menghilangkan Jejak

Wihastono juga menyebut hasil penyelidikan sementara, pelaku membunuh korban dilatarbelakangi dilatarbelakangi motif hubungan bisnis. Korban dibunuh lantaran tak mau membayar ke pelaku.

“Korban dibunuh dengan dipukul menggunakan linggis di kandang ayam,” ujar Wihastono.

Setelah itu, lanjut Wihastono korban dimasukkan ke dalam mobil dan dibakar. Aksi pembakaran mobil ini diduga untuk menghilangkan jejak. Namun, niat pelaku keburu diketahui warga yang memadamkan mobil.

Tertangkap! Ini Sosok Terduga Pembunuh Yulia Yang Terbakar Dalam Mobil Di Sukoharjo

Wihastono menambahkan kini dua pelaku masih dalam proses pemeriksaan di Mapolres Sukoharjo.

Korban Yulia, 42, merupakan warga Kampung Gambuhan, Kelurahan Baluwarti, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Solo. Ia ditemukan meninggal dunia di dalam mobil yang terbakar di Kecamatan Bendosari, Sukoharjo, Selasa (20/10/2020) malam.

Tubuh Yulia ditemukan warga berada di jok bagian belakang mobil. Belakangan diketahui jika Yulia masih ada hubungan kerabat dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya