SOLOPOS.COM - Gibran Rakabuming Raka (Inaspoc)

Solopos.com, SOLO – Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, mengapresiasi Persis Solo yang mampu mendapat tiga poin perdananya saat bertandang ke markas Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti pada Jumat (19/8/2022) lalu. Kakak kandung Bos Persis Solo, Kaesang Pangarep itu meyakini Persis Solo di laga selanjutnya dapat meraih poin, bahkan poin penuh.

Persis Solo dijadwalkan melakoni laga kandang di pekan keenam Liga 1 2022 melawan Madura United di Stadion Manahan, Solo pada Selasa (23/8/2022) pukul 20.00 WIB. Tiket laga itu sudah bisa didapatkan melalui Persis App.

Promosi Kisah Pangeran Samudra di Balik Tipu-Tipu Ritual Seks Gunung Kemukus

“Lawan Bhayangkara iso menang. Iki lawan madura kudune yo iso menang. Minimal seri. Piye?,” kata Gibran dalam akun Twitter miliknya.

Saat ada warganet mengomentari cuitan Gibran perihal minimal seri, Gibran menyebut hal itu karena realistis.

Baca Juga: Resmi! Ini Pengganti Jacksen F. Tiago untuk Laga Persis Solo Berikutnya 

Di sisi lain, Madura United saat ini menjadi pemimpin klasemen Liga 1. Dari lima laga, Madura United belum terkalahkan.

Madura United memenangi empat laga dan hanya sekali seri. Posisi itu memang cukup jomplang dengan Persis Solo yang berada di peringkat ke-15 klasemen sementara dengan koleksi tiga poin.

Baca Juga: Wow! Ducati Benar-Benar Tanpa Ampun di Kualifikasi MotoGP Austria

Namun demikian, dengan berhasil meraih kemenangan perdana, mental Persis Solo akan terdongkrak untuk melakukan hal yang sama di laga-laag selanjutnya. Laga terdekat adalah melawan Madura United di Stadion Manahan, Solo.

Memangi duel melawan Madura United tentu bukanlah hal yang mustahil, meski demikian hasil seri pun cukup realistis seperti yang disampaikan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya