SOLOPOS.COM - Pelatih Persis Solo, Salahudin, memberikan materi kepada para pemain pada sesi latihan pagi di Stadion Sriwedari, Solo, Jumat (20/12/2019). (Solopos/Ivan Andimuhtarom)

Solopos.com, SOLO - Persis Solo sudah menerapkan penggunaan rekaman video untuk mengevaluasi progres latihan para pemain. Hal itu juga terjadi pada latihan di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (6/1/2019) pagi.

Mereka memiliki seorang operator yang merekam seluruh rangkaian latihan mulai pukul 07.00 WIB sampai pukul 09.00 WIB. Sang operator, Azi, merekam aksi para pemain dari sisi timur stadion. Ia berada di posisi tempat duduk penonton atau lebih tinggi dari lapangan.

Promosi Championship Series, Format Aneh di Liga 1 2023/2024

Maling Bobol Alfamart Sambungmacan Sragen, Isi Brankas dan Rokok Dikuras

Rekaman semacam itu sudah dilakukan sejak latihan mempersiapkan tim untuk mengikuti Liga 2 musim 2020. Khusus untuk latihan Senin, video tersebut akan diberikan kepada pelatih Persis, Salahudin, yang baru tiba di Solo pada Senin siang. Sang pelatih kepala memang absen selama beberapa hari karena memiliki kepentingan.

Latihan itu dipimpin oleh asisten pelatih, M. Choirul Huda. Choirul mengatakan latihan pagi itu adalah rangkaian materi tiga momen sepak bola yaitu menyerang, bertahan, dan transisi. Tim pelatih ingin mengetahui hasil materi yang sudah diberikan sejak Sabtu (4/1/2020).

“Pagi hari ini, dari rangkaian latihan itu [Sabtu-Minggu, 4-5/1/2020] hasilnya bagaimana? Pemain bisa menerima atau tidak materi kemarin?” ujarnya saat ditemui wartawan seusai latihan.

Ia mengatakan video yang diambil oleh Azi akan dilaporkan kepada Salahudin. Selain soal tiga momen dalam sepak bola, Choirul akan melaporkan kondisi fisik pemain dan penyerapan materi teknik oleh pemain.

Banjir di Puskesmas Gondangrejo Karanganyar, 4 Ruangan Tergenang

“Video ini bisa jadi bekal latihan lebih spesifik untuk menghadapi Persebaya Surabaya. Kami juga ingin mengetahui perkembangan pemain di setiap posisi,” terang mantan asisten pelatih Perseru Serui itu.

Ia mengatakan Salahudin kemungkinan sudah bisa memimpin latihan pada Selasa (7/1/2020). Ia turut menginformasikan porsi latihan pemain Persis mulai ditingkatkan. Pada Selasa dan Rabu (8/1/2020), latihan akan berlangsung dua kali sehari. “Latihan Kamis [9/1/2020] hanya sekali. Kami berencana berangkat ke Surabaya pada Jumat [10/1/2020] pagi,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya