SOLOPOS.COM - NMax dan PCX. (otorider)

Solopos.com, SOLO-Perbandingan konsumsi BBM Yamaha NMax vs Honda PCX lebih irit mana ini sering bikin penasaran Simak ulasannya di info otomotif kali ini.

Wajar saja jika banyak yang penasaran karena kedua produk itu memang memiliki kemiripan dan bersaing untuk merajai segmen skuter matik dengan bodi besar.  Yamaha memasarkan NMax dengan harga Rp29,85 juta–Rp33,85 juta. Sementara itu Honda PCX terbaru yang kini menggunakan mesin 160 cc dilepas ke pasar Rp30 jutaan–Rp34,345 juta.  Dari segi harga nampak keduanya punya selisih yang sangat tipis.

Promosi Meniti Jalan Terakhir menuju Paris

Sebenarnya PCX memiliki satu model lagi yang lebih mahal, yakni tipe e:HEV yang ditawarkan Rp43 jutaan. Tapi karena mesinnya berbeda maka kita kesampingkan dulu varian tersebut.

Sebelum mengetahui lebih irit pemakaian bahan bakar minyak (BBM) Yamaha NMax vs Honda PCX, ketahui terlebih dahulu bahwa kedua produk ini mendapat penyegaran. Dikutip dari carmudi.com pada Jumat (6/1/2023), pengembangan yang didapat oleh salah satu produk rupanya juga berhasil meningkatkan konsumsi bahan bakarnya menjadi lebih baik.

Pertama adalah Yamaha NMax yang hadir dalam wujud baru pada Desember 2019. Desainnya sedikit berubah ditambah ada beberapa fitur baru, seperti traction control, start stop system, dan smart motor generator (SMG).

Pabrikan juga membekalinya dengan Communication Control Unit (CCU) yang membuat sepeda motor bisa terkoneksi dengan ponsel lewat aplikasi Y-Connect.  Di samping itu NMax juga hadir dengan mesin baru yang tentunya masih tetap mengusung teknologi Blue Core dan Variable Valve Actuation (VVA).

Mesin baru tersebut menggunakan piston milik R15. Kemudian desain kepala silindernya juga berbeda yang kini menggunakan katup intake lebih besar.  Lalu bagaimana dengan PCX? Tak mau kalah dengan rivalnya, wakil Honda ini juga menggendong mesin baru yang sudah dilengkapi teknologi Smart Power Plus (eSP+). Kapasitas mesin dari yang sebelumnya 149 cc bengkak jadi 157 cc.

Di samping itu jumlah katupnya pun bertambah menjadi empat buah dari yang sebelumnya hanya dua. Perubahan tersebut cukup menjanjikan untuk membuat PCX bisa lebih bersaing dengan NMax dalam urusan tenaga.

Yamaha NMax menggendong mesin 1 silinder dengan kapasitas 155 cc yang berasal dari bore dan stroke berukuran 58 mm x 58,7 mm. Tenaga tertinggi yang bisa dihasilkan mesin tersebut mencapai 15,1 hp dan torsi puncak 13,9 Nm.

Di lain sisi PCX juga menggunakan mesin 1 silinder dengan kapasitas 156,9 cc dari ukuran bore dan stroke 60 mm x 55,5 mm. Dengan mesin baru yang digunakannya, PCX boleh sombong soal tenaga dan torsi.

Konsumsi bahan bakar rata-rata Honda PCX memiliki perbandingan 42,2 km/liter untuk model dengan mesin 160 cc. Sedangkan sewaktu masih menggunakan mesin 150 cc perbandingan konsumsi bahan bakar rata-ratanya adalah 41 km/liter.

Di sisi lain konsumsi bahan bakar NMax berada di bawahnya meski beda tipis. Sebelum mengadopsi mesin yang mendapat penyempurnaan pada 2019 lalu rata-rata konsumsi bahan bakarnya adalah 39 km/liter. Pada model baru angkanya sedikit membaik menjadi 39,5 km/ liter.

Honda PCX memiliki fitur penghemat bahan bakar yang dinamakan Idling Stop System (ISS).  Seperti diketahui kondisi jalanan yang macet menjadi salah satu penyebab bahan bakar terbuang sia-sia. Honda menyiasatinya dengan fitur ini.

Contohnya pada saat berkendara di tengah kemacetan. Ketika mesin dalam posisi idle atau stasioner selama 3 detik maka mesin akan mati secara otomatis. Untuk menyalakannya lagi pengendara tinggal memutar tuas gas.

Fitur ini bisa diaktifkan lewat sebuah tombol yang ada di stang sebelah kanan.  Faktanya fitur ini sudah ada sejak PCX masih menggunakan mesin 150. Jadi wajar saja jika skuter matik ini memang irit bensin dari dulu.

Konsumsi bahan bakar PCX bisa dibilang lebih baik dengan angka perbandingan sekitar 41 km/liter untuk versi yang menggunakan mesin 150 cc dan 42,2 km/liter untuk model menggunakan mesin 160 cc.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya