SOLOPOS.COM - Rombongan joyflight Lion Air Solo-Kuala Lumpur berfoto di depan Istana Negara Malaysia, Kamis (23/2/2017). (Suharsih/JIBI/Solopos)

Penerbangan Solo, travel agent di Soloraya menyiapkan paket wisata murah ke Malaysia.

Solopos.com, SOLO –– Rute baru Lion Air Solo-Kuala Lumpur mulai Rabu (22/2/2017) lalu membuat para pengelola travel agent di Soloraya makin bersemangat menawarkan paket wisata murah.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Para pengelola travel agent itu optimistis karena Lion Air terbang setiap dengan jam yang ideal. Pada penerbangan perdana Rabu lalu, manajemen Lion Air mengajak sejumlah travel agent dan wartawan untuk menjajaki potensi wisata di Malaysia.

Selama tiga hari dua malam, Rabu hingga Jumat (24/2/2017), rombongan joyflight Lion Air menjelajahi Kuala Lumpur, Malaysia. Total ada 11 spot wisata yang dikunjungi. Di antaranya Twin Tower, Istana Negara, Batu Cave, kawasan Bukit Bintang, dan Genting Highlands.

Perjalanan itu dinilai memberi cukup gambaran mengenai paket wisata murah yang bisa ditawarkan travel agent di Soloraya. Penasihat Asosiasi Tour and Travel (Asita) Solo, Suharto, yang ikut rombongan joyflight tersebut mengatakan waktu tiga hari dua malam dengan sekitar 11 spot yang dikunjungi sangat cukup untuk sebuah paket wisata murah. Namun, hal itu tergantung harga tiket pesawat.

Pembukaan rute baru Solo-Kuala Lumpur dengan jadwal terbang setiap hari memberi angin segar bagi travel agent di Soloraya. Apalagi jadwal keberangkatannya dinilai sangat ideal.

Lion Air berangkat pukul 10.40 WIB itu sangat ideal. Itu waktu yang sangat bagus karena sampai Kuala Lumpur tidak terlalu sore, masih cukup waktu untuk tur dalam kota sebelum dilanjutkan esoknya seharian penuh,” jelas Suharto.

Selain itu, dengan jadwal kembali dari Kuala Lumpur ke Solo juga dianggap pas karena penumpang tidak perlu terburu-buru check out dari hotel menuju bandara. Jadwal penerbangan Kuala Lumpur-Solo pukul 14.40 waktu Malaysia. Bahkan, pengunjung masih sempat mengunjungi satu atau dua spot wisata.

Menurut Suharto, untuk Malaysia, yang paling prospektif memang wisata belanja. Hampir di setiap spot wisata tersedia mal atau tempat perbelanjaan modern. Di Kuala Lumpur misalnya ada kawasan Bukit Bintang, di Twin Tower ada Suria KLCC, sedangkan untuk belanja murah ada Petaling Street.

“Kalau Malaysia memang kecenderungannya lebih ke wisata shopping karena di sini banyak tempat shopping,” tambah Suharto.

Suharto berencana membuat paket wisata murah untuk pelajar dan mahasiswa. Dia berharap bisa bertemu dengan agen-agen wisata lokal untuk meng-update informasi seputar tempat-tempat wisata di Malaysia.

“Tapi sayangnya karena waktunya terbatas hanya bisa ketemu satu travel agent lokal,” kata pemilik Miki Tour tersebut.

Deny Diah dari Nusantara Tour juga mengakui rute baru Lion Air Solo-Kuala Lumpur memberi semangat untuk menjual paket wisata ke Malaysia. “Belakangan ini cukup banyak permintaan paket wisata ke Malaysia. Nah, dengan adanya rute baru Lion Air ini jelas sangat membantu karena tidak perlu jauh-jauh ke Jogja atau Jakarta untuk meeting point-nya. Apalagi jam keberangkatannya sangat bagus, ini jadi kelebihannya,” kata Deny.

Direktur Marketing Rosalia Indah, Mustika Dewi Indrasari, juga menilai rute baru Lion Air Solo-Kuala Lumpur menjadi berita gembira bagi kalangan travel agent karena sebelumnya direct flight internasional dari Solo sempat kosong. Dengan Lion Air terbang setiap hari tidak hanya paket tur outbond yang dapat dibuat tapi juga inbound yang menarik.

Dinas Pariwisata juga bisa mulai melakukan table top di Malaysia sehingga Solo bisa lebih dikenal masyarakat Malaysia. “Kami siapkan paket-paket tur menarik outbound maupun inbound baik versi ransel maupun koper. Baik Solo maupun Kuala Lumpur sama-sama kental dengan budaya sehingga tidak hanya wisata belanja tapi juga menambah wawasan sejarah, cocok bagi pelajar dan mahasiswa,” jelas Mustika.

Tri Wiyadi, agen penjualan tiket pesawat di Ngadirojo, Wonogiri, mengaku sangat senang Lion Air membuka rute baru Solo-Kuala Lumpur setiap hari. Dia mengatakan selama ini penjualan tiket Lion Air termasuk paling bagus dibanding maskapai lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya