SOLOPOS.COM - Ilustrasi bermain HP saat bangun tidur (Freepik).

Solopos.com, SOLO — Ternyata TV digital ternyata bisa ditonton di HP hlo, kira-kira bagaimana sih caranya?

Seperti diketahui, pemerintah melalui Kominfo sedang melakukan migrasi siaran TV analog ke digital. Pada 2 Desember 2022, daerah yang mengalami migrasi tersebut ada di Bandung dan sekitarnya, Yogyakarta dan sekitarnya, Solo dan sekitarnya, Semarang dan sekitarnya, serta Batam dan sekitarnya.

Promosi Nusantara Open 2023: Diinisiasi Prabowo, STY Hadir dan Hadiah yang Fantastis

”Lembaga penyiaran swasta dan pemangku kepentingan lainnya sudah menetapkan tanggal untuk penghentian siaran analog, 2 Desember pukul 24.00 WIB,” jelas Direktur Penyiaran Kementerian Kominfo, Geryantika Kurnia, seperti diulas Solopos.com sebelumnya, Kamis (1/12/2022).

Jika biasanya untuk menonton siaran digital lewat TV, masyarakat juga bisa menyaksikan melalui cara di HP.

Baca Juga: Diharamkan MUI Jember, Ini Asal Usul Joget Pargoy yang Viral di Tiktok

Bahkan, untuk menonton TV digital lewat HP tidak diperlukan koneksi internet, hanya butuh alat berupa TV Tuner digital berbentuk stik yang sesuai dengan broadcast digital TV DVB-T2.

“TV digital [di HP] tidak perlu internet, asal di daerah tersebut tertangkap sinyalnya. Acaranya bisa disesuaikan sama dengan broadcast TV nasional, misal Indosiar, RCTI, Net TV, dan lainnya,” terang pendiri Komunitas Gadtotrade, Lucky Sebastian, seperti dilansir Bisnis.com (27/4/2022).

Baca Juga: Hari Ini, Siaran TV Analog Berhenti di Solo, ANTV Bagikan Tips bagi Pemirsa

Berdasarkan penelusuran Solopos.com, untuk mendapatkan TV tuner digital, masyarakat bisa mendapatkan di marketplace dengan harga sekitar Rp200.000-Rp700.000.

Kemudian, untuk cara memasang TV tuner digital ke HP, dibutuhkan USB OTG untuk menyambungkan ke HP. Selain itu, pastikan pula antena sudah terpasang di USB DVB-T2 stik.

Baca Juga: Apa Itu Joget Pargoy yang Diharamkan MUI Jember? Berikut Penjelasannya

“Jadi misalnya, Samsung Galaxy S22 harus dibuat varian khusus dengan TV Tuner. Nah apakah para vendor mau membuatnya? dan apakah pengguna smartphone di Indonesia membutuhkan acara TV digital di smartphone dan apakah dengan menambahkan TV Tuner ke dalam smartphone menambahkan nilai jual? Ini harus diperhatikan lagi. Apalagi, saat sekarang, hampir semua operator TV memiliki channel di internet untuk streaming. Jadi sudah bisa diakses kalau dibutuhkan,” tambah Lucky.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya