SOLOPOS.COM - Chef Lucky Andreono. (Instagram/@lucky.andreono)

Solopos.com, SOLO-Ada sejumlah fakta terkait juara I Masterchef Indonesia season pertama, Lucky Andreono atau Chef Lucky, yang meninggal dunia pada Rabu (30/3/2022).  Akun Instagram miliknya pun ramai dipenuhi ucapan bela sungkawa dari warganet atas kabar duka itu.

Fakta pertama penyebab meninggalnya Chef Lucky adalah diduga karena penyakit komplikasi yang dideritanya.  Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Berikut ini sejumlah fakta soal Chef Lucky Andreono yang dirangkum dari berbagai sumber, Kamis (31/3/2022) :

1. Akun Instagram dipenuhi ucapan bela sungkawa

Fakta terkait Chef Lucky yang meninggal dunia adalah juara I Masterchef Indonesia season pertama ini meninggal jelang ulang tahunnya pada 16 April mendatang. Hal ini yang kemudian membuat duka lebih terasa bagi orang terkasih atau yang mengenal dekat sosoknya.

Baca Juga:  Kalina Octaranny Ungkapkan Keinginannya Setelah Ibunda Meninggal Dunia

Akun Instagramnya pun dipenuhi ucapan bela sungkawa dari warganet. “Chef selamat jalan yaaa, Allah kasih tempat terindah di sisi Allah, terima kasih semua ilmu ilmu baiknya,” tulis warganet dikutip dari Instagram @lucky.andreono pada Kamis (31/3/2022).

“Ya Allah selamat jalan chef semoga amal ibadahmu diterima di sisi Allah SWT aamiin,” tulis warganet lainnya.

“Selamat jalan chef terimakasih buat semua kebaikan & ilmu2nya selama ini,” tulis warganet lainnya.

“Terimakasih champ, Salah satu momen masa kecil saya ditemani dengan melihat anda di MasterChef,” timpal warganet lainnya.

2. Dulunya Chef Lucky tukang cuci piring

Chef Lucky pernah bercerita bahwa dirinya sebelum jadi chef besar memulai karier di dunia kuliner sebagai tukang cuci piring di Melbourne, Australia. Keputusan tersebut bukan tanpa alasan, menurutnya tahap pertama menjadi seorang chef memang harus menguasai dapur secara total termasuk cuci piring.

Baca Juga: Tega! Finalis Masterchef Bunuh Pembantu Dibantu Suaminya

3. Sempat tak didukung sang ayah

Batu sandungan Chef Lucky meniti karier di dunia kuliner adalah izin ayahnya. Ya, ayah Chef Lucky tidak memberi izin dia untuk mengambil kuliah jurusan kuliner. Meski begitu, ia akhirnya kini dikenal sebagai salah satu chef terbaik di Indonesia.

4. Langsung buat restoran usai menang Masterchef Indonesia Season 1

Setelah menang sebagai Masterchef Indonesia Season 1, di tahun yang sama Chef Lucky langsung membuka restoran bernama Lucky Grilled Ribs yang berlokasi di daerah Fatmawati, Jakarta Selatan.

Baca Juga:  Ramai Dihujat, Chef Arnold Bantah Nge-Prank Jenny Kontestan Masterchef Indonesia

5. Rilis buku sendiri

Sebagai salah satu chef yang dipandang masyarakat, sangat mungkin bagi Chef Lucky untuk menciptakan buku dan itu dia realisasikan. Ya, Chef Lucky berhasil menerbitkan satu buku semasa hidupnya. Buku tersebut berjudul Dapur Nostalgia yang rilis pada 2016.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya