SOLOPOS.COM - Timnas Indonesia U-23 (Antara-Sigid Kurniawan)

Solopos.com, MANILA - Timnas Indonesia menghadapi tantangan Singapura dalam lanjutan SEA Games 2019. Pada babak pertama, kedua tim bermain imbang dengan skor 0-0.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Rizal Memorial, Kamis (28/11/2019) malam WIB, Indonesia mencoba menyerang sejak awal. Namun, mereka kesulitan karena solidnya lini pertahanan Singapura, ditambah penerapan pressing yang ketat.

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Justru Singapura yang bisa mengancam lebih dulu pada menit ke-11. Faris bebas di depan kotak penalti dan melepaskan tembakan yang masih melambung. Semenit berselang giliran Indonesia yang mengancam lewat tembakan M. Rafli yang masih bisa diblok.

Singapura nyaris unggul pada menit ke-16. Mereka mendapat hadiah tendangan bebas tak jauh dari kotak penalti setelah ada pelanggaran dari Asnawi Mangkualam. Eksekusi Lionel mengarah ke pojok namun masih bisa ditepis Nadeo Argawinata dan akhirnya bola membentur mistar.

Setelah itu, kedua tim terus mencoba untuk mencetak gol. Namun, baik Indonesia maupun Singapura nampak kesulitan membongkar pertahanan lawan masing-masing. Hingga jeda turun minum, skor 0-0 tetap bertahan.

Susunan pemain
Indonesia: Nadeo Argawinata, Asnawi Mangkualam, Bagas Adi, Andy Setyo, Firza Andhika, Zulfiandi, Evan Dimas, Syahrian Abimanyu, Egy Maulana, Saddil Ramdani, M. Rafli

Singapura: Zharfan Rohaizad, Syahrul Sazali, Irfan Fandi, Lionel Tan, Tajeli Salamat, Ryhan Stewart, Hami Syahin, Jacob Mahler, Faris Ramli, Naqiuddin Eunos, Ikhsan Fandi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya