SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Istimewa)

Solopos.com, WONOGIRI — Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) terjadi di ruas jalan Wonogiri-Solo, tepatnya di tikungan Krisak, Desa Singodutan, Kecamatan Selogiri, Wonogiri. Kecelakaan maut ini melibatkan sebuah mobil Toyota Azanza dan truk tanpa muatan.

Seorang meninggal dunia dan dua lainnya mengalami luka-luka. Tiga korban adalah sopir dan penumpang mobil Avanza berpelat nomor B 1220 PZQ. Informasi yang dihimpun Solopos.com, Kamis (28/11/2013), kecelakaan terjadi Rabu (26/11/2013) sekitar pukul 21.30 WIB. Ketiga korban dirawat di RSUD dr Soediran Mangun Sumarso.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Korban meninggal adalah Ika Wardiyanti, 27, warga Lingkungan Cubluk, Kelurahan Giritirto, Kecamatan Wonogiri Kota. Korban Ika sempat dirawat di RSUD dr Soediran Mangun Sumarso. Dua korban luka-luka adalah sopir mobil, Eko Sutarmo, 26, warga Soko, Desa Mlokomanis Kulon, Kecamatan Ngadirojo dan Triani Monita Susilowati, 31, warga Dusun Kepyar, Desa Ngadirojo Kidul, Kecamatan Ngadirojo. “Kedua korban luka menderita patah tulang,” ujar Kasatlantas Polres Wonogiri, AKP Budiyono.

Kasatlantas menjelaskan penyidik masih memeriksa sopir truk bernopol AD 1926 BG, Nur Salim, 35, warga Desa Gesing, Kecamatan Kismantoro, Wonogiri. “Ada kemungkinan, sopir mobil mengantuk karena perjalanan dari Semarang. Petugas juga tidak menemukan bekas rem di tempat kejadian perkara.

Sementara itu, Erianto, warga Wonogiri yang berada di lokasi kecelakaan, menceritakan mobil Avanza melaju dari utara (Solo). “Sesampai di jalan menikung, sepertinya agak oleng ke kanan dan tabrakan dengan truk.”

Awalnya, Toyota Azanza ditumpangi tiga penumpang dan seorang sopir. Namun seorang di antaranya turun di wilayah Solo Baru, Kecamatan Grogol, Sukoharjo. Mereka adalah karyawan salah satu perusahaan tekstil yang membuka usaha di Wonogiri. “Sopir
Avanza tergencet bodi sehingga cukup lama evakuasinya,” ujar Erianto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya