SOLOPOS.COM - Zian Zigaz (Detik.com)

Kabar artis kali ini mengulas alasan Zian pergi meninggalkan grup band Zigaz.

Solopos.com, JAKARTA — Artis Zian mengungkapkan alasannya hengkang dari grup band yang sudah membesarkan namanya di dunia hiburan Tanah Air, Zigaz. Kabarnya, ada personel Zigaz yang merasa sirik dengan vokalis bersuara serak tersebut.

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

Setelah hengkang dari Zigaz sejak April 2015, Zian memilih bersolo karier. Artis bernama lengkap Yanuar Dwi Putra tersebut, mengungkapkan permasalahan intern antarpersonel menjadi penyebabnya.

“Terlalu dalam-lah [masalahnya], yang pertama adalah saya sering main project lain, dari lima personel, tiga setuju saya project-an, tapi sisanya sirik,” ujar Zian saat ditemui baru-baru ini, sebagaimana dilansir Liputan6, Sabtu (22/8/2015).

Tak ingin pertemanan yang sudah lama terjalin menjadi benar-benar rusak, Zian pun memilih hengkang dan menjauh dari problematika yang biasa terjadi dalam suatu grup.

“Saya sama mereka berteman lama, kecemplung bareng. Ada salah paham, getar-getir pasti ada sampai keputusan saya begini. Saya mengutamakan pertemanan, jangan sampai pertemanan rusak karena bisnis,” pungkas Zian.

Sementara itu, pada akhir Juni lalu, gitaris Zigaz, Raindy sempat menyayangkan kepergian Zian.

“Posisinya adalah Zian yang meninggalkan Zigaz. Bukan kami yang mengeluarkan Zian. Cukup berat juga ya, karena Zian itu sudah sama-sama dari awal dan Zian adalah vokalis yang sangat berkarakter,” buka Raindy, saat jumpa pers di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (30/6/2015), sebagaimana dilansir Detik.

Keputusan keluarnya Zian sebagai vokalis band Zigaz ditanggapi dengan kepala dingin oleh para personel. Tak mau larut dalam kesedihan, Zigaz tancap gas mencari penggantinya, yaitu Mega Ratu Purnama.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya