SOLOPOS.COM - Salah satu agenda di Java Thrift Day di SGM Solo.

Solopos.com, SOLO–Java Thrift Day merupakan pameran pakaian seken berkualitas atau dikenal dengan thrift.

Baca Juga: Asyiknya Berburu Thrift di Solo Grand Mall, Mulai Rp10.000 Dapat Baju

Promosi NeutraDC Hadir sebagai AI Enabler di Indonesia Cloud & Datacenter Convention

Event yang digelar komunitas Java Thrift berlangsung di eks Hypermart Solo Grand Mall, Rabu-Minggu (23-27/3/2022) pukul 10.00 WIB hingga 21.00 WIB. Kegiatan itu menghadirkan tenant dari berbagai daerah seperti Solo, Jogja, Klaten, dan Boyolali

Dalam rilis yang diterima Solopos.com, event ini bertujuan mengenalkan berbagai produk thrift dari dalam maupun luar negeri, serta memberikan pilihan kepada masyarakat berbelanja pakaian bagus tidak harus dengan harga mahal.

Produk thrift yang dijual sangat murah dan terjangkau dari Rp20.000 hingga Rp100.000.

Baca Juga: Mengulik Cara Membeli Pakaian dari Luar Negeri untuk Usaha Thrift Shop

Selain menyediakan pakaian murah berkualitas, juga diisi dengan beragam konten acara seperti fashion show, live music, Korean dance cover, dan cosplay competition. Selain itu hadir sejumlah komunitas yang memamerkan barang seperti motor kuno atau klasik, miniatur kota, lukisan, hingga miniatur mobil.

Dari lima hari penyelenggaraan tercatat sekitar 8.800 pengunjung hadir dengan rata-rata 1.700 orang per hari mengunjungi Java Thrift Day.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya