SOLOPOS.COM - Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Solopos.com, JAKARTA -- Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas Suharso Monoarfa disebut-sebut menjalani tes kesehatan terkait virus Corona (Covid-19).

Foto-foto Suharso saat menjalani tes kesehatan ini beredar di media sosial. Suharso pun mengakui kebenaran dirinya menjalani tes virus Corona.

Promosi Safari Ramadan BUMN 2024 di Jateng dan Sulsel, BRI Gelar Pasar Murah

Tim Siber Polresta Solo Bergerak Buru Penyebar Hoaks Corona

Disinggung soal beredarnya foto-foto dirinya, Suharso Monoarfa menyatakan tujuannya baik. Namun, ada pihak yang mencoba memutarbalikkan hal itu.

"Dengan foto-foto itu bermaksud baik. Untuk menunjukkan jangan takut untuk tes dengan sukarela jika merasa ada symptom [gejala]. Termasuk ketika kita bersebelahan atau sekurang-kurangnya satu ruangan atau satu perjalanan dengan yang suspect," kata Suharso sebagaimana dilansir Liputan6.com, Minggu (15/3/2020).

Kronologi Meninggalnya Pasien Corona Cianjur: Negatif, Meninggal, Baru Ketahuan Positif

Ketua Umum PPP itu juga meminta kepada masyarakat agar segera memeriksakan diri secara sukarela ke rumah sakit jika merasakan gejala mirip Covid-19. Hal itu penting, tak hanya untuk menyelamatkan diri sendiri, keluarga, dan orang-orang dekat.

"Tetapi juga demi kemaslahatan publik, keselamatan kita semua. Tapi oleh sebagian netizen diputarbalik," ujar Suharso Monoarfa.

Solo KLB Corona, Persis Solo Tetap Latihan Rutin di Markas TNI

Jika hasil tesnya keluar, Suharso menyatakan akan mengumumkan kepada publik. "Saya akan umumkan resmi biar tidak diplintir. Saya sedang rapat," tutur Suharso.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya