SOLOPOS.COM - Kakek pelempar kertas ke Presiden Jokowi (Tiktok/Okezone)

Solopos.com, LUMAJANG — Pada Selasa (7/12/2021) lalu viral seorang bapak tua melempar secarik kertas ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat Kepala Negara berkunjung ke Lumajang, Jawa Timur.

Bapak tua ini berhasil menyelinap di antara sejumlah Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), dan melempar kertas ke arah Jokowi, yang saat itu tengah berada di dalam mobil dalam keadaan kaca terbuka.

Promosi BRI Peduli Ini Sekolahku, Wujud Nyata Komitmen BRI Bagi Kemajuan Pendidikan

Melansir akun TikTok @Qosim Muhammad, terkuak identitas pelempar kertas ini dalam videonya yang berdurasi 10 detik.

Diketahui bapak tua ini bernama Ngateman. Kertas yang ia lemparkan berisi nama-nama orang yang berhasil mendapat bantuan dari usaha mikro.

Baca Juga: Cek Dampak Erupsi Semeru, Jokowi Janji Segera Bangun 2.000 Rumah 

“Pak Ngateman namanya, intinya surat beliau itu terkait bantuan untuk usaha mikro yang 2,4jt itu, dan di surat beliau menulis daftar nama-nama orang yang belum dapat, termsuk dirinya,” tulis caption akun ini seperti dikutip Okezone, Jumat (10/12/2021).

Setelah videonya viral beberapa saat lalu, banyak warganet yang berusaha mencari identitas dari pelempar kertas. Akhirnya mereka dapat menemukan sosok tersebut.

“Ohh ini orangnya. Kirain ngirimin surat cinta ke Jokowi wkwkwk,” kata akun @ibnuziaakkh dengan emotikon tawa.

“alhamdulillah isi pesannya ga aneh2 yah. Semoga bisa sehat dan lancar selalu Bapak Ngateman,” ungkap akun @putri_julaihah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya