SOLOPOS.COM - Striker Persib, David dan Da Silva dan Muhammad Rezaldi Hehanussa merayakan gol ke gawang PSIS. (@PERSIB.co.id/Barly Isham)

Solopos.com, SEMARANGPersib Bandung memperpanjang rekor 13 laga tak terkalahkan di Liga 1 2022-2023 seusai mengalahkan PSIS Semarang 3-1 pada pekan ke-21 di Stadion Jatidiri Semarang, Selasa (31/1/2023). Persib selalu menang dalam 11 laga dan dua pertandingan lainnya berakhir imbang setelah kali terakhir dihajar PSM Makassar 1-5 pada 29 Agustus 2022.

Hasil ini membuat Persib mengudeta Persija Jakarta dari puncak klasemen Liga 1 dengan poin 42. Sedangkan PSIS melorot ke posisi sembilan dengan  poin 26.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Meski sebagai tim tamu, Persib Bandung mengambil inisiatif serangan sejak kick-off.  Gol pembuka Maung Bandung tercipta pada menit ke-17 melalui Marc Klok yang memanfaatkan serangan balik.

Persib memperbesar keunggulan melalui Ciro Alves Silva di menit 35 babak pertama. Tidak ada gol tercipta lagi di babak pertama, Persib pun unggul 2-0 hingga turun minum.

Di babak kedua, PSIS yang tertinggal dua gol memasukkan Taisei Marukawa dan pemain anyar Vitinho. Mahesa Jenar mengambil inisiatif serangan untuk mengejar ketertinggalan.

Hasilnya PSIS berhasil memperkecil selisih gol melalui Taisei Marukawa pada menit ke-64. Ambisi Mahesa Jenar menyamakan kedudukan selalu kandas di barisan pertahanan Persib.

Persib justru memperbesar keunggulan melalui David Silva di menit ke-80. Gol itu mengunci kemenangan Persib atas PSIS 3-1.

Pelatih Persib Bandung Luis Milla mengatakan anak asuhnya bermain bagus terutama di babak pertama. “Di babak kedua sedikit banyak kehilangan bola dan tidak mengontrol permainan,” katanya dilansir dari Antara.

Oleh karena itu, lanjut dia, pada babak kedua sedikit dilakukan perubahan agar standar permainan Persib tetap sama seperti di babak pertama.

Pelatih sementara PSIS Semarang M.Ridwan memberi selamat kepada Persib atas raihan tiga poin di Semarang. Ia menyebut pertandingan melawan Persib sebagai laga yang berat. Meski demikian, ia bersyukur PSIS bisa mengakhiri pertandingan kali ini tanpa ada pemain yang cedera.

“Tim sudah mengeluarkan segala usaha, namun belum bisa memenangkan pertandingan,” katanya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya