SOLOPOS.COM - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Twitter/INABadminton)

Solopos.com, JAKARTA – Ganda nomor satu dunia asal Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, melaju ke babak 16 besar Indonesia Masters 2023 setelah habis-habisan menghadapi sesama wakil Tanah Air, Selasa (24/1/2023). Fisik Fajar/Rian lumayan terkuras di pertandingan ini.

Kondisi fisik Fajar/Rian memang cukup terkuras sebelum menjalani laga ini setelah mereka melakoni turnamen secara marathon dari Malaysia Open kemudian ke India Open dan langsung ke Indonesia Masters hanya dalam waktu sekitar tiga pekan.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Fajar/Rian berharap bisa tampil prima di Indonesia Masters 2023 ini. Hal tersebut mereka ungkapkan mengingat turnamen ini menjadi yang ketiga dari rentetan agenda sebelumnya yang sudah berlangsung di Malaysia Open dan India Open.

Sebelum memulai turnamen pada Januari 2023, Fajar/Rian sudah menjalani latihan dengan porsi tambahan untuk mengimbangi panjangnya jadwal pertandingan selama satu bulan.

“Kalau mau turun di tiga turnamen maka persiapannya harus lebih. Stamina, fokus, mental harus disiapkan lagi. Latihan ekstra sudah pasti ya, kalau tidak diimbangi itu pasti stamina akan mudah drop,” ungkap Rian dikutip Antara.

Melalui media sosial, salah satunya Twitter, para penggemar bulu tangkis nasional menyatakan fisik pemain terutama yang telah tampil di semifinal maupun final pada Mayalsia Open kemudian India Open akan terkuras ketika mereka harus berlaga kembali di Indonesia Masters 2023.

Semifinal dan final Malaysia Open 2023 digelar pada 14 dan 15 Januari, kemudian India Open 2023 dilangsungkan mulai 17 Januari. Semifinal dan final India Open berlangsung pada 21 dan 22 Januari 2023, sedangkan Indonesia Masters 2023 digelar mulai 24 Januari.

Padahal di Malaysia Open, Fajar/Rian tampil hingga babak final dan juara, kemudian di India Open mereka melaju hingga semifinal. Masalah kondisi fisik yang terkuras ini pula yang membuat tunggal nomor satu dunia, Viktor Axelsen memutuskan mundur dari Indonesia Masters 2023.

Bertanding di babak 32 besar Indonesia Masters 2023 di lapangan 1 Istora Senayan, Jakarta, Selasa petang WIB, Fajar/Rian dipaksa melakoni rubber game oleh Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Fajar/Rian yang menempati unggulan pertama di Indonesia Masters 2023 akhirnya menang dengan skor 18-21, 21-14, dan 21-10 sekaligus melangkah ke babak 16 besar.

Kemenangan ini membuat rekor petemuan Fajar/Rian dengan Pramudya/Yeremia menjadi berimbang 2-2. Sebelumnya Fajar/Alfian pernah kalah di perempat final Hylo Open 2021 dengan skor 11-21, 23-25 dan di semifinal Kejuaraan Asia 2022 lalu dengan skor 20-22, 21-13, 18-21.

Fajar/Alfian gantian mengalahkan Pramudya/Yeremia di babak 16 besar Indonesia Masters 2022 dengan skor 16-21, 21-17, 21-13 dan di babak 32 besar Indonesia Masters 2023 hari ini dengan skor 18-21, 21-14, dan 21-10.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya