SOLOPOS.COM - Ilustrasi pendidikan. (Freepik)

Solopos.com, WONOGIRI – Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB 2020/2021 di Wonogiri jenjang TK hingga SMP dibuka pada 17 Juni 2020 mendatang. Berbeda dari sebelumnya, PPDB kali ini bakal dilaksanakan secara online dan semi online.

Cakupan zonasi yang digunakan juga lebih luas, yakni zonasi kecamatan. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Wonogiri, Yuli Bangun Nursanti, kepada Solopos.com, Selasa (9/6/2020), menyampaikan ada beberapa hal yang berbeda pada PPDB 2020/2021 dibanding  tahun sebelumnya.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Jika sebelumnya manual, PPDB di Wonogiri kali ini dilaksanakan secara semi online bagi TK dan SD dan online sepenuhnya bagi SMP. TK dan SD dapat menerapkan mekanisme semi online dengan cara memanfaatkan aplikasi perpesanan Whatsapp (WA) atau situs web yang dikelola sekolah.

Benang Layangan Tewaskan Pemotor di Mojosongo Solo Nglewer di Jalan, Panjangnya 5 Meter 

Meski menggunakan akses Internet, tetapi sistem PPDB online tersebut tidak terkoneksi dengan sistem Disdikbud Wonogiri. Sekolah juga dapat menerapkan PPDB luar jaringan (luring) atau manual.

“Walau begitu kami tetap akan memantau agar sekolah menerima siswa sesuai batas maksimal setiap rombel [rombongan belajar],” kata Bangun saat dihubungi Solopos.com.

Bupati Karanganyar Izinkan Hajatan, Tapi Melarang Kegiatan Warga di Malam Hari

PPDB jenjang SMP di Wonogiri sepenuhnya dilakukan online khusus bagi SMP negeri (SMPN), kecuali SMP Satu Atap. Sistem dikelola secara terpusat atau terpadu di Disdikbud, yakni di situs web http://wonogiri.ppdb-smart.net.

SMPN dapat melaksanakan secara luring apabila memiliki siswa kurang dari 100 anak. SMP swasta dapat bergabung dalam sistem online terpadu, melaksanakan online mandiri, atau luring. Calon siswa baru dapat memilih maksimal lima sekolah sesuai urutan yang diinginkan.

Berikut jadwal PPDB online di Wonogiri:

TK dan SD

Negeri

Pendaftaran 17-20 Juni 2020

Seleksi (verifikasi analisis dan pemeringkatan) 22-25 Juni 2020

Pengumuman 26 Juni 2020

Daftar ulang 29-30 Juni 2020

Masuk sekolah 13-15 Juli 2020

Swasta

Pendaftaran 17-22 Juni 2020

Seleksi 23-26 Juni 2020

Pengumuman 27 Juni 2020

Daftar ulang 29-30 Juni 2020

Pertama masuk sekolah 13-15 Juli 2020

SMP

Negeri

Pendaftaran 17-20 Juni 2020



Seleksi 22-25 Juni 2020

Pengumuman 26 Juni 2020

Daftar ulang 29-30 Juni 2020

Pertama masuk sekolah 13-15 Juli 2020

Swasta

Pendaftaran 17-22 Juni 2020

Seleksi 23-26 Juni 2020

Pengumuman 27 Juni 2020

Daftar ulang 29-30 Juni 2020

Pertama masuk sekolah 13-15 Juli 2020

Catatan:

SMP swasta yang mengikuti PPDB online terpadu jadwal mengikuti SMPN.

PPDB online pukul 08.00 WIB-16.00 WIB

PPDB offline pukul 08.00 WIB-13.00 WIB (Jumat hingga 11.00 WIB)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya