SOLOPOS.COM - Ilustrasi garis kerutan di leher. (Freepik)

Solopos.com, SOLO-Semakin bertambah usia biasanya akan muncul garis pada leher yang semakin kentara.  Hal ini tentu bisa mengurangi rasa percaya diri.

Garis ini adalah kerutan yang muncul di leher Anda, yang seringkali muncul sebagai garis horizontal di bagian depan leher. Hal ini biasanya merupakan bagian alami dari penuaan, sama halnya dengan kerutan di wajah.

Promosi Waspada Penipuan Online, Simak Tips Aman Bertransaksi Perbankan saat Lebaran

Ahli Bedah Plastik Bersertifikat Kelly Sullivan menjelaskan, kulit di leher sangat rentan terhadap garis dan kerutan karena karakteristik yang memungkinkan gerakan, misalnya saat melihat ke bawah untuk melihat handphone atau mendongakkan kepala.

Sebetulnya, kondisi ini dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk genetika dan lingkungan. Sullivan menyampaikan, jenis kulit dengan warna lebih terang lebih rentan terhadap kerusakan dan kulit yang mengalami dehidrasi parah lebih cenderung menunjukkan tanda-tanda penuaan, termasuk garis leher. Akan tetapi, rata-rata wanita melaporkan adanya kerutan yang lebih menonjol di leher di usia 30-an.

Baca Juga: Penting Perawatan Wajah Sebelum Tidur, Begini Caranya

Ini membuktikan perawatan kulit juga harus diperhatikan. Melansir Glam, Selasa (8/2/2022), dan mengutip Bisnis.com pada Kamis (10/2/2022), berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mencegah garis leher:

1. Jalani gaya hidup sehat

Menjalani gaya hidup sehat adalah kunci untuk tetap sehat dan terlihat awet muda, termasuk cegah garis kerutan di leher. Ini termasuk nutrisi yang baik dan minum air putih yang banyak, karena kedua hal tersebut sangat baik dalam membantu menjaga kulit tampak lebih muda.

2. Jaga kulit Anda

Baca Juga: Kebersihan Sarung Bantal Dukung Kesehatan Kulit Wajah, Kok Bisa?

Sullivan merekomendasikan untuk merawat kulit Anda dan melindunginya dari lingkungan, seperti dari panas matahari atau polusi udara. Anda bisa menggunakan tabir surya, pelembab dan lainnya untuk melindungi kulit Anda. “Ini dapat mencegah timbulnya kerutan,” kata Sullivan.

3. Gunakan produk anti penuaan di area leher

Jika skincare biasa dirasa tidak cukup, Anda bisa menggunakan produk anti penuaan di area leher, sama halnya dengan yang Anda lakukan di wajah Anda. Karena itu, Sullivan menyarankan untuk menggunakan produk yang ditujukan untuk kulit di area leher, yang mengandung retinol untuk merangsang produksi kolagen dan mencegah munculnya kerutan. Selain itu, kandungan tripeptide concentrate juga dapat membantu mengencangkan kulit leher Anda.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya