SOLOPOS.COM - Artis Dian Sastro foto bareng warga Desa Karanglo, Kecamatan Klaten Selatan seusai syuting serial Netflix berjudul Gadis Kretek, Selasa (4/10/2022). (Istimewa/dokumentasi Mariyanti)

Solopos.com, KLATEN — Aktris Dian Sastrowardoyo syuting di wilayah Klaten untuk serial Netflix berjudul Gadis Kretek, Selasa (4/10/2022). Selama sehari, Dian Sastro syuting di kawasan Los Mbako di Dukuh Karangasem, Desa Karanglo, Kecamatan Klaten Selatan.

Salah satu warga Karangasem, Mariyanti, 45, menjelaskan rumahnya yang tak jauh dari Los Mbako menjadi tempat make up. Syuting dilakukan, Selasa (4/10/2022) pagi.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

“Sebelumnya ada yang ke sini mau mencarikan tempat untuk make up. Itu dari krunya sama dari orang yang mengelola los,” kata Mariyanti saat ditemui Solopos.com di rumahnya, Minggu (9/10/2022).

Mariyanti menjelaskan artis serta kru syuting tak menginap di wilayah Karanglo. Mereka datang pada Selasa sekitar pukul 05.00 WIB dan pulang sekitar pukul 14.00 WIB. Seluruh proses syuting berlangsung di dalam Los Mbako.

“Sebelum syuting itu saya sempat foto. Saat itu anak saya yang kelas VI SD mau berangkat sekolah kemudian izin foto. Anak saya kemudian dipanggil dia [Dian Sastro] dan foto bareng,” urai dia.

Baca Juga: Bintangi Serial Gadis Kretek, Dian Sastro Syuting di Karanglo Klaten Lo!

Seusai proses syuting rampung, warga pun ramai-ramai berfoto bareng Dian Sastro di seberang Los Mbako.

Enggak sempat ngobrol. Orangnya ramah. Lihat di TV dan secara langsung sama cantiknya,” kata Mariyanti.

Kepala Desa (Kades) Karanglo, Kosmas Widodo, menjelaskan warga tak mendekat selama proses syuting berlangsung.

“Dijaga, tidak boleh mendekat,” ungkap dia.

Baca Juga: Netflix Indonesia akan Rilis Tujuh Karya Sineas Lokal

Kosmas mengatakan ada tiga Los Mbako di wilayah Karanglo. Masing-masing los berukuran sekitar 100 meter x 20 meter. Bangunan berkonstruksi bambu dibangun sekitar tiga bulan lalu. Fungsinya untuk menyimpan tembakau hasil panen.

“Los Mbako itu milik PTPN,” jelas dia.

Kosmas mengatakan baru kali ini wilayah Karanglo menjadi lokasi syuting artis. Dia berharap kedatangan Dian Sastro ke Karanglo bisa mengangkat nama desa.

Diberitakan sebelumnya, serial Gadis Kretek diangkat dari novel Ratih Kumala. Serial drama ini bercerita tentang sebuah kisah cinta dengan latar belakang perkembangan industri kretek serta berbagai peristiwa sejarah di Indonesia.

Baca Juga: Mikha Tambayong Raih Penghargaan Asia Wide Award di Korea Selatan

Diproduksi oleh BASE Entertainment serta Shanty Harmayn dan Tanya Yuson sebagai showrunner, serial ini akan disutradarai oleh Kamila Andini dan Ifa Isfansyah berdasarkan naskah yang ditulis oleh Tanya Yuson, Ratih Kumala, Kanya K. Priyanti dan Ambaridzki Ramadhantyo.

Para pemainnya, yakni Dian Sastro yang akan memerankan Dasiyah. Ario Bayu akan berperan sebagai Soeraja, yang secara tak sengaja masuk ke dalam industri kretek hingga kemudian meninggalkan warisan yang berharga.

Putri Marino akan berperan sebagai Arum, gadis independen dan penuh rasa ingin tahu. Sementara Arya Saloka akan berperan sebagai Lebas, anak bungsu Soeraja yang hidup dengan caranya sendiri.

Lokasi syutingnya di beberapa tempat mulai dari Kudus, Karanganyar, Magelang, hingga Klaten.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya