SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta – Apa kemiripan Jusuf Kalla dan Gus Dur? Jika pertanyaan itu sulit dijawab, putri Gus Dur, Yenny Wahid, dengan gampang mengungkapkan kemiripan wapres ke-10 RI dan  residen ke-4 RI itu.

Yenny menyebut JK dan Gus Dur mirip karena keduanya bekas pejabat negara, yang  setelah tidak menjabat, sama-sama aktif di bidang kemanusiaan.

Promosi Kuliner Legend Sate Klathak Pak Pong Yogyakarta Kian Moncer Berkat KUR BRI

“Pak Jusuf Kalla punya kemiripan dengan Gus Dur, setelah tidak menjabat jabatan formal  lagi tetapi tetap mengabdi  bagi kemanusiaan,” kata Yenny.

Hal itu dikatakan Yenny dalam  peluncuran buku ‘Dialog Peradaban untuk Toleransi dan  Perdamaian: KH  Abdurrahman Wahid dan Daisaku Ikeda’ di Pusat Kebudayaan Soka  Gakkai di Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (6/12). JK menulis kata sambutan  untuk buku tersebut.

JK kini adalah Ketua Umum Palang Merah Indonesia. Sementara Gus Dur sampai akhir hayatnya selalu lantang bicara  soal kemanusiaan dan demokrasi.

“Kita lihat di televisi Pak Jusuf Kalla aktif sekali di PMI membantu saudara-saudara kita yang ditimpa kemalangan,”  kata Yenny, yang baru melahirkan anak pertama itu.

Bahkan, Yenny pun menyinggung slogan  ‘Lebih Cepat Lebih Baik’ yang digunakan JK dalam kampanye Pilpres tahun lalu. Menurut Yenny, hal itu juga ditunjukkan JK saat menjadi Ketum PMI saat ini.

“Lebih cepat lebih baik, pejabatnya belum datang, beliau sudah datang duluan,” puji Yenny yang disambut tempuk tangan ratusan hadirin.

dtc/tya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya