SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Xiaomi bakal menghentikan produksi dua lini smartphone-nya mulai 2019. Adapun kedua seri smartphone yang dimaksud adalah Mi Max dan Mi Note. Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh CEO Xiaomi, Xiaomi.

Dilansir GSM Arena, Sabtu (22/6/2019), Lei Jun mengatakan, Xiaomi bakal fokus pada smartphone seri Mi dan Redmi dengan inovasi terbaru. Kali ini, vendor smartphone asal China tersebut menjadikan kamera sebagai fokus utama.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tidak ada rencana untuk Mi Max dan Mi Note tahun ini. Xiaomi akan fokus pada tiga seri smartphone, yakni Mi, Mi Mix, dan Mi CC yang merupakan hasil kolaborasi dengan Meitu,” terang Lei Jun.

Smartphone seri Mi yang sedang dikembangkan Xiaomi terdiri dari sembilan edisi dengan Mi 9T sebagai produk terbaru. Tak ketinggalan, Lei Jun menyebut Redmi sebagai fokus perusahaannya. Total telah ada tujuh produk Redmi yang dirilis sejak menjadi merek tersendiri. Adapun ketujuh ponsel Redmi tersebut adalah Redmi 7A, 7, Note 7, Note 7 Pro, K20, K20 Pro, dan Redmi Go.

Xiaomi terpaksa menghentikan smartphone dari lini Max dan Note karena masa depan yang tidak begitu terlihat. Vendor asal China itu kali terakhir meluncurkan seri Mi Max pada Juli 2018, yakni Mi Max 3. Smartphone ini mengusung layar berukuran 6,9 inci, chipset Snapdragon 636, kamera selfie 8 MP, dan kamera utama beresolusi 12 MP dan 5 MP.

Sementara smartphone seri Mi Note kali terakhir dirilis pada 2017, yakni Mi Note 3. Ponsel ini mengusung layar berukuran 5,5 inci dengan chipset Snapdragon 660 dan baterai berkapasitas 3.500 mAh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya