SOLOPOS.COM - Wulan Guritno (Agoes Rudianto/JIBI/Solopos)

 

Wulan Guritno (Agoes Rudianto/JIBI/Solopos)

Wulan Guritno (Agoes Rudianto/JIBI/Solopos)

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Artis cantik, Wulan Guritno diam-diam sedang asyik mendalami tarian tradisional Jawa. Hobi baru ini akhirnya membuat Wulan terlibat dalam sebuah project yakni pentas wayang orang yang akan digelar di Taman Ismail Marzuki, Jakarta pada 15 September mendatang.

Dijumpai wartawan usai acara fashion show Batik Danar Hadi, Wulan mengatakan seni wayang orang merupakan hal baru baginya.

“Kalau teater-teater sih sering. Cuma kalau wayang orang memang baru pertama ini,” ujarnya, Sabtu (20/7/2013).

Pemain film Bukan Cinta Biasa mengatakan mampu menari tradisional Jawa adalah harapannya sejak dulu. Pasalnya, sebagai orang Jawa Wulan merasa harus memahami dan mendalami budaya Jawa. Salah satunya adalah tari Jawa. Belum cukup dengan tarian, Wulan pun kini juga mempelajari berbagai seni gamelan.

“Saya ini kan orang Jawa. Di Klaten ada kakek sementara eyang ada di Sragen. Jadi kalau ke Solo itu ibarat pulang kampung,” ujarnya.

Saban pulang ke kampung halaman, Wulan tak menampil bahwa tempat-tempat yang menjadi tujuan kali pertamanya adalah pusat kuliner. “Makanan favorit saya itu gudeg dan nasi liwet. Serabi Notosuman juga jadi menu wajib tiap kali pulang ke Solo. Terus yang seperti serabi tapi kering, ya… kue leker itu saya juga suka. Sekarang lagi pingin itu [kue leker],” katanya tertawa.

Pada Bulan Ramadan ini, Wulan mengaku, aktivitasnya tetap padat seperti hari-hari biasa. “Masih sibuk sinetron, mengurus bisnis dan ya mempersiapkan pentas wayang orang itu. Memang lucu sih. Saya ini sebenarnya baru saja mendalami tarian Jawa, tapi tiba-tiba sudah dilibatkan dalam pentas wayang orang,” imbuh dia.

Beruntung, kata Wulan, bahasa yang digunakan dalam pentas wayang orang adalah bahasa Indonesia. “Karena wayang orangnya wayang gaul, bahasanya pakai Bahasa Indonesia. Judulnya saja Arjuna Galau,” katanya.

Dengan kesibukannya di dunia seni peran tersebut, Wulan mengaku tak bisa lama-lama di Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya