SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Caroline Wozniacki merayakan kemenangannya menjuarai WTA Korea Open 2012 di Seoul, Minggu (23/9). (JIBI/SOLOPOS/REUTERS)

SEOUL—Penantian panjang mantan petenis nomor satu dunia, Caroline Wozniacki, untuk mendapatkan gelar perdananya di 2012 akhirnya terhenti setelah ia memenangi WTA Korea Open 2012. Di partai final, petenis Denmark tersebut hanya kehilangan satu set poin ketika menekuk Kaia Kanepi di Seoul, Minggu (23/9).

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Wozniacki yang kini menempati ranking 11 dunia hanya membutuhkan waktu sekitar sejam untuk mengklaim kemenangan dari Kanepi secara straight set 6-1, 6-0. Bukan hanya itu, pencapaian kali ini sekaligus dijadikan ajang balas dendam setelah sebelumnya Wozniacki ditumbangkan Kanepi pada babak ketiga grand slam Prancis Terbuka, belum lama ini.

“Saya ingin bangkit di musim depan. Ini musim yang sangat panjang jadi saya ingin berlibur dan bersantai,” beber Wozniacki, dilansir Reuters.

Trofi di Korea Open 2012 menambah koleksi gelar WTA petenis 22 tahun tersebut. Wozniacki resmi menggenggam 19 trofi WTA dalam kariernya. Tapi prestasi itu masih kalah mentereng dibandingkan gelar WTA yang sudah disabet petenis Amerika Serikat (AS), Serena Williams dengan 45 gelar dan Venus Williams dengan 43 titel, serta petenis Rusia, Maria Sharapova yang sudah mengoleksi 27 trofi WTA.

Dari Tokyo, Jepang, sejumlah petenis papan atas dunia mulai terjun di Pan Pasific Open, Minggu. Di babak pertama itu, petenis Slovakia, Dominika Cibulkova menggebuk petenis Spanyol, Anabel Medina Garrigues dengan skor 6-3, 7-6. Unggulan ke-14, Roberta Vinci asal Italia juga lolos ke babak berikutnya seusai mengalahkan Barbora Zahlavova Strycova asal Republik Cheska dengan skor 6-4, 4-6, 7-5.

Sedangkan di tengah memanasnya hubungan politik dua negara, Jepang-China, tiga petenis Negeri Tirai Bambu tetap datang ke lokasi Pan Pasific Open, termasuk mantan juara French Open, Li Na. Mereka dijadwalkan memulai laga perdananya, Senin (24/9).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya