SOLOPOS.COM - Biola mini karya David Edwards. (dailymail.co.uk)

Biola mini karya David Edwards. (dailymail.co.uk)

LONDON – Pengrajin sekaligus musisi Inggris, David Edwards berhasil menciptakan biola dengan ukuran hanya sekitar 4 cm atau sekitar 12 kali ukuran biola normal. Meskipun sangat  mungil, biola ini dijamin mampu menghasilkan suara-suara merdu khas biola, dengan volume lebih kecil dibanding biola normal tentunya.

Promosi Kisah Agen Mitra UMi di Karawang: Penghasilan Bertambah dan Bantu Ekonomi Warga

Atas karyanya yang menakjubkan ini, Edwards hendak menjualnya dengan harga lebih dari 1.000 pounds atau lebih dari Rp14,5 juta.

Ekspedisi Mudik 2024

Edwards yang pernah bermain celo di Oskestra Nasional Skotlandia dan sejumlah orkestra papan atas lainnya, memilih mengakhiri karier musik profesionalnya untuk membuat miniatur rumah boneka. Karena sangat menyukai bidang kerjanya yang baru itu, Edwards lantas menjadikannya sebagai karier penuh waktu.

Seperti dilansir Daily Mail, Selasa (6/11/2012), Edwars, 76, termasuk mulai menciptakan berbagai bentuk kerajinan tangan dalam ukuran mini. Mulai dari berbagai perabot rumah tangga hingga pernik-pernik kebutuhan manusia lainnya.

“Karya-karya saya memiliki detil ukuran yang paling tepat,” tutur Edwards.

Meskipun telah membuat karya-karyanya itu dalam ujkuran mini, Edwars mengaku masih bisa membuatnya dalam ukuran super mini. Namun dengan alasan ingin karya-karyanya tetap bisa dinikmati oleh mata telanjang, Edwards membuatnya dalam ukuran agak besar.

“Saya ingin mereka masih dapat dikenali.”

“Saya menikmati pekerjaan saya, ini hidup saya, ini gairah saya. Saya cukup senang dengan sendiri karena bisa melakukan apa yang saya inginkan,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya