SOLOPOS.COM - Falcon Supernova iPhone 6 Pink Diamond. (Hitekno.com-Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Harga handphone (HP) atau smartphone baru yang kita tahun hanya berada di kisaran belasan hingga puluhan juta rupiah. Namun pernahkan Anda menyangka bahwa ada HP harganya hingga miliaran bahkan ratusan miliaran rupiah?

Tentu Anda penasaran dengan HP mahal yang memiliki harga selangit tersebut. Apabila iya, berikut ini empat handphone dengan harga miliaran hingga ratusan miliar rupiah dikutip Solopos.com dari Hitekno.com.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Falcon Supernova iPhone 6 Pink Diamond.
Falcon Supernova iPhone 6 Pink Diamond. (Hitekno.com-Istimewa)

1. Falcon Supernova iPhone 6 Pink Diamond

Pertama adalah HP Falcon Supernova iPhone 6 Pink Diamond yang hadir dengan layar berukuran 4.7 inci beresolusi 750 x 1334 pixels dirancang oleh istri dari pengusaha sukses Muskesh Ambani di India yang bernama Nita Ambani.

HP mahal dan mewah ini dibangun dari emas 24 karat, di bawah logo Apple pada bagian belakang disematkan berlian raksasa berwarna merah. Hp ini kisaran harganya lebih dari Rp678,8 Miliar dan dilapisi dengan platinum serta pelindung peretasan.

Baca juga: Harga Xiaomi 11 Lite Rp3 jutaan, Hadirkan Kualitas Foto Sempurna

Stuart Hughes iPhone 4s Elite Gold.
Stuart Hughes iPhone 4s Elite Gold. (Hitekno.com-Stuarthughes)

2. Stuart Hughes iPhone 4s Elite Gold

Stuart Hughes iPhone 4s Elite Gold, harga smartphone ini mencapai lebih dari Rp130 Miliar. Sebab HP ini dilapisi oleh 500 butir berlian, pada logo Apple dan panel belakangnya juga dilapisi dengan emas 24 karat.

Yang menjadi kelebihan dari Stuart Hughes iPhone 4s Elite Gold ini terletak pada body perangkatnya yang dilapisi oleh tulang dinosaurus asli dan juga dilapisi dengan taburan batuan-batuan langka.

Supreme Goldstriker iPhone 3GS.
Supreme Goldstriker iPhone 3GS. (Hitekno.com-Stuarthughes)

3. Supreme Goldstriker iPhone 3GS

HP Supreme Goldstriker iPhone 3Gs yang dibuat oleh perusahaan Goldstriker ini berharga sekitar Rp46 Miliar. HP mahal ini dilapisi dengan emas murni 22 karat serta 200 berlian, termasuk 53 berlian pada logo Apple. Selain itu pada tombol Home HP ini juga disematkan berlian 7,1 karat.

Baca juga: Harga Oppo Reno 7 Z 5G Rp5 Jutaan, Ini Keunggulannya

Vertu Signature Cobra.
Vertu Signature Cobra. (Hitekno.com-91Mobiles)

4. Vertu Signature Cobra

Terakhir adalah HP produk Vertu perusahaan dari Inggris bernama Vertu Signature Cobra yang didesain oleh perusahaan perhiasan asal Perancis yaitu Bucheron. HP ini diproduksi secara terbatas dan bisa dipesan dengan desain menyesuaikan keinginan pembeli.

HP yang berhiaskan emas dan batuan mulia ini dijual dengan kisaran harga sekitar Rp4 miliar. Selain itu ornamen ular kobra, HP ini dilapisi sekitar 439 batu permata dengan mata ular berwarna hijau yang berasal dari dua batu zamrud sangat langka di dunia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya