SOLOPOS.COM - Skuad Timnas Indonesia U-19 menyapa penonton seusai laga penyisihan Grup Piala AFF U19 2022 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022). Indonesia menjadi satu-satunya tim yang tak terkalahkan di ajang Piala AFF U-19 2022. (Antara/Fakhri Hermansyah)

Solopos.com, BEKASI – Malaysia masih bersuka ria setelah keluar sebagai juara Piala AFF U-19 2022, mengalahkan Laos dengan skor 2-0 di final yang dilangsungkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (15/7/2022) malam WIB. Sementara itu, meski gagal juara, Timnas Indonesia ternyata mencetak rekor tersendiri di Piala AFF U-19 2022 tersebut.

Timnas Indonesia tercatat sebagai satu-satunya tim yang tak terkalahkan sepanjang penyelenggaraan Piala AFF U-19 2022 di Tanah Air. Timnas Indonesia melakoni 5 pertandingan dengan hasil 3 kali menang, dan 2 kali seri di fase penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Indonesia tersingkir menyakitkan oleh drama sepak bola ogah-ogahan yang peragakan Vietnam dan Thailand di pertandingan terakhir penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022. Di klasemen akhir Grup A, Timnas Indonesia, Vietnam, dan Thailand sama-sama tak terkalahkan.

Namun, Vietnam dan Thailand akhirnya mengalami kekalahan di semifinal. Vietnam dikalahkan Malaysia dengan skor 0-3, sedangkan Thailand dipermalukan Laos dengan skor 0-2.

Baca Juga: Malaysia Juara Piala AFF U-19 2022, Ketua Umum PSSI Ikut Tersenyum

Di sisi lain, sebelum laga final Timnas Indonesia bersama Laos sejatinya menjadi dua tim yang belum terkalahkan di Piala AFF U-19 2022. Namun, rekor Laos tersebut akhirnya runtuh ketika mereka dikalahkan Malaysia di partai final Piala AFF U-19 2022 dengan skor 0-2 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat malam WIB.

Dengan kekalahan Laos itu maka Timnas Indonesia menjadi satu-satunya tim yang tak terkalahkan di ajang Piala AFF U-19 2022 ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya