SOLOPOS.COM - Eden Hazard saat melawan Sevilla. (Marcelo del Pozo)

Solopos.com, MADRID – Bukan rahasia apabila lini belakang menjadi kelemahan utama Real Madrid dalam dua musim terakhir. Catatan enam clean sheet dari 35 pertandingan terkini di semua kompetisi jelas bukan torehan yang patut dibanggakan oleh tim sekelas Los Merengues.

Sempat muncul kekhawatiran barisan pertahanan Madrid bakal kembali dieksploitasi ketika mereka melawat ke kandang Sevilla di Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (23/9/2019) dini hari WIB. Kekhawatiran itu cukup beralasan karena gawang Thibaut Courtois selalu kebobolan dalam lima laga di semua kompetisi musim ini. Total sembilan gol bersarang ke gawang Madrid di periode itu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Namun, duel melawan Sevilla seperti menjadi antitesis terhadap amburadulnya pertahanan Madrid. Selama hampir 90 menit laga, lini belakang yang digalang Sergio Ramos tampil sangat solid untuk menghalau serangan tuan rumah yang dimotori Luuk de Jong.

Ekspedisi Mudik 2024

Pendekatan Zinedine Zidane yang mewajibkan pemain berkarakter menyerang terlibat aktif dalam bertahan juga menjadi kunci gawang Madrid tetap perawan. Eden Hazard yang kerap ogah-ogahan turun ke barisan belakang pun tampil sigap menghalau serangan yang menyasar sisi kiri pertahanan Madrid.

Marca.com mencatat Hazard menjadi pemain yang paling banyak merebut bola dari lawan. Mantan pemain Lille tersebut delapan kali merebut bola. Jumlah itu sama dengan Casemiro dan Daniel Carrico [Sevilla].

Area edar winger Timnas Belgia itu juga menjadi bukti bahwa dia aktif bertahan. Kombinasi Hazard dan Ferland Mendy di sisi kiri pertahanan Madrid membuat Jesus Navas dan Franco Vazquez tak berkutik.

Sepanjang laga Los Nervionenses bahkan tak mencatat shot on target, sedangkan Madrid menorehkan empat tembakan tepat sasaran yang salah satunya berbuah gol Karim Benzema. Gol pada menit ke-64 itu menjadi satu-satunya gol yang terjadi di laga itu.

“Kami bermain dengan personalitas selama 90 menit. Semua saling membantu di dalam lapangan dan yang lebih menonjol adalah solidaritas di lini defensif,” kata Zidane dilansir realmadrid.com, Senin.

Kemenangan ini mendongkrak Madrid ke posisi kedua klasemen sementara usai mengantongi 11 poin, sama dengan Athletic Bilbao di puncak. Ini tentu menjadi kabar baik setelah Madrid dihajar Paris Saint-Germain dengan skor 0-3 di Liga Champions.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya