SOLOPOS.COM - Anggun C. Sasmi pamer penghargaan WMA 2014 (twitter @Anggun_Cipta)

Solopos.com, MONACO – Anggun C. Sasmi akhirnya berhasil membawa pulang gelar Best Selling Indonesian Artist dari ajang penghargaan musik kelas dunia, World Music Awards 2014. Anggung mengunggah foto dirinya memegang piala sembari bersyukur via jejaring sosial Twitter.

Setelah sempat tak digelar selama tiga tahun terakhir, World Music Awards 2014 akhirnya diselenggarakan di Monte Carlo, Monaco, Selasa (27/5/2014). Ada yang menarik dari ajang itu, Anggun C. Sasmi keluar sebagai perwakilan Indonesia.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

Anggun memenangkan kategori Artis Indonesia dengan Penjualan Terbaik. Ia pun mengucapkan terima kasihnya lewat Twitter dan mengunggah foto pialanya. “Best Selling Indonesian Artist @WORLDMUSICAWARD #Grateful #ThankYou #TerimaKasih,” kicaunya.

Ekspedisi Mudik 2024

Anggun datang bersama musisi Portugis Tony Carreira yang pernah berkolaborasi dengannya. Pemilik nama lengkap Anggun Cipta Sasmi ini merupakan satu-satunya artis asal Indonesia yang hadir di ajang penganugerahan World Music Awards tahun ini.

Anggun juga sempat mewanti-wanti para penggemarnya agar menjaga sikap. Pasalnya artis berusia 40 tahun ini sebelumnya kerap dibanding-bandingkan dengan artis lain asal Indonesia yang juga masuk nominasi namun tak keluar sebagai pemenang.

Anggun setidaknya acap kali dibandingkan dengan Agnes Monica. Artis yang belakangan memakai nama Agnez Mo ini memang sedang naik daun. Setelah merilis album Coke Bottle, Agnes menyusul Anggun yang terlebih dahulu go international.

“Untuk fans2ku atau yg mengaku jd fansku atau yg membawa namaku, tolong jaga sikap kalian,” tulis Anggun, “jgn suka mancing2 utk twitwar #SpreadLoveNotHate.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya