SOLOPOS.COM - Mosqoito (9), melakukan slebrasi bersma timnya. (JIBI/fifa.com)

Solopos.com, ABU DHABI — Kesebelasan Brasil U-17 menghancurkan timnas muda Slovakia dengan menggelontor 6 gol dalam laga pembuka Piala Dunia di bawah usia 17 tahun di Abu Dhabi’s Sheikh Zayed Stadium, Emirat Arab, Kamis (17/10/2013).

Satu-satunya gol Slovakia diciptakan oleh Denis Vavro di menit ke 68. Tiga dari enam gol Brazil diborong oleh Masquito. Sedang tiga lainnya diciptakan oleh Nathan (2 gol) dan Caio.

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

Laga yang disiarkan secara langsung TVOne itu berlangsung seru, meski kesebelasan muda Brazil terlalu tangguh bagi Slovakia. Namun Slovakia tidak mau menyerah begitu saja, perlawanan sengit dilakukan sepanjang peretandingan.

Gol pembuka di menit 17 diawali ketika Nathan membawa bola dari sayap kiri Brazil. Masuk di kotak penalti, bola disodorkan ke Mosquito yang langsung menyepak bola ke gawang Slovakia. 1-0 untuk Brazil.

Di menit ke 31, Nathan kembali beraksi di kotak penalti. Namun upayanya mendekati gawang diganjal keras oleh kiper Slovakia Martin Junas. Akibatnya wasit memberi hadiah penalti untuk Brazil. Mosqoito yang bertindak sebagai algojo sukses menambah gol. 2-0 untuk Brazil.

Gol ketiga, terjadi di injury time babak pertama. Sodoran dari pemain tengah Brazil langsung ditendang dengan baik oleh Nathan. Brazil unggul 3-0.

Di babak kedua, Brazil tetap dominan. Tiga gol berturut-turut diciptakan oleh Nathan, Ciaodan Moqoito di menit 70. Satu-satunya gol Slovakia diciptaklan Vavro di menit ke 68. (Mulyanto Utomo/JIBI/Solopos)

Jadwal Pertandingan
Group A
Brazil-Slovakia (Abu Dhabi, Sheikh Zayed Stadium, 17:00)

UAE-Honduras (Abu Dhabi, Sheikh Zayed Stadium, 20:00)

Group B
Uruguay-New Zealand (Ras Al Khaimah, Emirates Stadium, 17:00)

Côte d’Ivoire-Italy (Ras Al Khaimah, Emirates Stadium, 20:00)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya