SOLOPOS.COM - Museum Keris Solo (JIBI/Solopos/Dok.)

Wisata Solo yakni Museum Keris tak kunjung diresmikan.

Solopos.com, SOLO — Peresmian Museum Keris Solo molor lagi. Rencananya Museum Keris diresmikan 20 Mei 2017 mendatang, namun agenda itu ditunda hingga batas waktu yang tidak ditentukan.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Molornya peresmian dikarenakan belum rampungnya perbaikan Museum Keris. “Masih banyak pekerjaan rumah yang harus diperbaiki sebelum Museum Keris diresmikan,” kata Kepala Dinas Kebudayaan (Disbud) Solo Sis Ismiati saat ditemui wartawan di Balai Kota Solo, Selasa (2/5/2017).

Setidaknya ada dua pekerjaan rumah meliputi fisik bangunan dan penataan museum. Fisik bangunan ini seperti perbaikan di setiap lantai bangunan museum, kebocoran lift, serta cat tembok mengelupas dan menjamur. Perbaikan tersebut dikerjakan oleh Pemerintah Pusat.

Sedangkan untuk penataan museum, Ismi mengatakan meliputi penataan koleksi keris dengan melibatkan tim kurator, serta pemerhati museum. Saat ini tim kurator masih menginventarisasi koleksi keris merupakan hibah dari para kolektor.

Berdasarkan data tercatat ada 336 keris hibah dari para kolektor. Keris-keris tersebut kini masih disimpan di rumah dinas Wali Kota di Loji Gandrung. “Finishing terdiri dari penataan koleksi serta penambahan ornamen jawa di beberapa titik masih dikebut. Dan mungkin belum bisa selesai 20 Mei,” kata dia.

Perbaikan museum, lanjut Ismi, sesuai dengan pesan Presiden Joko Widodo saat mengunjungi museum beberapa waktu lalu. Dia menambahkan Presiden meminta agar museum dibuat lebih njawani dengan dipasang ornamen-ornamen khas Jawa. Pengerjaannya memakan waktu cukup lama sehingga belum bisa dipastikan peresmian Museum Keris bisa dilaksanakan pada 20 Mei nanti.

“Kami juga belum tahu kapan proses finishing itu selesai. Mudah-mudahan bisa secepatnya rampung,” kata dia.

Menurutnya setelah perbaikan bangunan dan penataan museum kelar proses selanjutnya adalah penyerahan aset dari Pemerintah Pusat kepada Pemkot. Kemudian Museum Keris baru akan diresmikan dan dibuka untuk umum. Namun demikian pihaknya belum bisa memastikan kapan museum keris satu-satunya di Indonesia akan diresmikan.

Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo berharap Museum Keris bisa secepatnya dibuka untuk umum. “Museum Keris akan menjadi destinasi wisata baru yang berfungsi sebagai media pendidikan bagi anak-anak,” katanya.

Dengan demikian Museum Keris bukan hanya sebagai tempat memamerkan koleksi keris, namun juga sebagai sarana edukasi sehingga dibuat dan didesain baik untuk menarik minat anak muda. “Museum ini juga dilengkapi dengan sarana edukasi tentang asal-usul dan pembuatan keris,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya